Ajak Masyarakat Awasi Pemilu, Bawaslu Sidoarjo Gelar Sekolah Kader Pengawas

Ajak Masyarakat Awasi Pemilu, Bawaslu Sidoarjo Gelar Sekolah Kader Pengawas PEMBUKAAN: Hari pertama Sekolah Kader Pengawas Pemilu yang digelar Bawaslu Sidoarjo, Senin (11/11). foto: ist

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Sidoarjo berupaya mengajak masyarakat ikut berpartisipasi mengawasi Pemilu.

Hal itu dilakukan dengan menggelar Sekolah Kader Pengawas Pemilu selama dua hari, 11-12 November 2019, di Hotel Luminor Sidoarjo.

Baca Juga: Genjot Partisipasi Pemilih, KPU Jatim Gandeng PPI Sidoarjo Sosialisasi Pilkada Serentak 2024

"Sekolah Kader Pengawas Pemilu ini untuk memberikan keilmuan kepada masyarakat terkait bagaimana cara mengawasi kepemiluan," cetus Koordinator Divisi Pencegahan dan Lembaga , Muhammad Rasul, Senin (11/11).

Kata Rasul, Sekolah Kader Pengawas Pemilu ini guna mengajak masyarakat untuk ikut berpartisipasi mengawasi jalannya Pemilu. "Ada banyak hal yang perlu diketahui tentang pengawasan Pemilu, misalnya teknis pelaporan terkait pelanggaran Pemilu," beber Rasul.

Melalui Sekolah Kader Pengawas Pemilu ini, nantinya bisa mendorong masyarakat untuk mengawasi Pemilu atau Pemilu Kepala Daerah (Pilkada).

Baca Juga: Bawaslu Sidoarjo Sebut Rumah Data Jadi Sarana Ukur Kinerja Pengawasan

"Bisa jadi nanti, Bawaslu bisa menerima laporan pelanggaran dari masyarakat dan fungsi Bawaslu berubah jadi lembaga pengadilan Pemilu," urai Rasul.

Untuk menggembleng peserta, Sekolah Kader Pengawas Pemilu ini menghadirkan sejumlah praktisi dan pakar Kepemiluan, baik dari Bawaslu Jatim, KPU hingga akademisi.

Sekolah Kader Pengawas Pemilu ini diikuti oleh puluhan peserta, yang berasal diantaranya dari Fatayat NU, Karang Taruna, Ansor, Pemuda Muhammadiyah hingga perwakilan dari Perguruan Tinggi di Sidoarjo. (sta/ian)

Baca Juga: Pemilih Harus Seberangi Sungai Menuju TPS, Bawaslu Sidoarjo Minta KPU Tambah TPS

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO