SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Berada jauh ribuan kilometer dari pangkalannya di Surabaya, bukan berarti bisa meninggalkan kewajiban yang diemban.
Demikian halnya prajurit KRI Fatahillah-361 yang tetap melaksanakan tes samapta rutin meski sedang melaksanakan tugas operasi siaga tempur wilayah perairan laut, di bawah kendali operasi Gugus Tempur Laut (Guspurla) Koarmada II.
Baca Juga: Komitmen TNI AL dalam Pembinaan Olahraga Nasional, Koarmada II Gelar Kejurnas Karate
Bertempat di lapangan olahraga Markas Lantamal VI Makassar, pada Jumat (28/2) para prajurit melaksanakan tes samapta rutin yang menjadi kewajiban setiap prajurit maupun PNS TNI AL setiap 6 bulan sekali ini. Di bawah pengawasan tim Binjasrek Lantamal VI, mereka melaksanakan tes dalam dua tahap. Yakni Baterai A yang terdiri dari lari 12 menit, dilanjutkan dengan Baterai B yang terdiri yaitu pull up, push up, sit up, dan shuttle run.
Sementara itu, Komandan KRI Fatahillah-361 Letkol laut (P) Agus Setyawan di sela kegiatan menyampaikan, jika pelaksanaan samapta dilaksanakan bukan hanya untuk sekadar melaksanakan kewajiban sebagai seorang prajurit, tapi juga untuk mengukur kemampuan dan kesehatan prajurit sehingga dapat mendukung pelaksanaan operasi.
“Dalam sebuah operasi faktor fisik menjadi modal utama selain psikis seorang prajurit. Fisik yang dimaksud adalah stamina dan kesehatan tubuh prajurit yang terjaga baik agar mampu konsentrasi penuh dalam melaksanakan tugas,” tambah Agus.
Baca Juga: Targetkan Capai 70 Persen, Pangkoarmada II Gelar Serbuan Vaksin di Ngawi 30 Ribu Dosis
Selama berada di Lantamal VI selain melaksanakan tes samapta rutin bagi prajuritnya, kapal perang TNI AL dari jajaran Satuan Kapal Eskorta Koarmada II ini juga melakukan bekal ulang berupa air bersih dan kebutuhan logistik lainnya sebelum melanjutkan perjalanan lintas laut kembali ke daerah operasi. (dev/ian)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News