Kasus Gelar Palsu, Berkas Kades Supadi Sudah Dinyatakan P21

Kasus Gelar Palsu, Berkas Kades Supadi Sudah Dinyatakan P21 Kapolres Kediri Kota AKBP Miko Indrayana saat menyapa peserta pengobatan gratis yang digelar oleh Polres Kediri Kota di Kecamatan Tarokan, Kabupaten Kediri, Kamis (5/3/2020). foto: MUJI HARJITA/ BANGSAONLINE

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Berkas pemeriksaan tersangka dugaan penggunaan gelar akademik palsu, Kades Tarokan Kabupaten Kediri, Supadi, sudah dinyatakan P-21.

Kapolres Kediri Kota AKBP Miko Indrayana mengatakan, bahwa proses pemeriksaan telah selesai dan penyidik Satreskrim Polres Kediri Kota segera melimpahkan berkas pemeriksaan tersebut ke Kejaksaan Negeri Kabupaten Kediri.

Baca Juga: Polres Kediri Tangkap Tiga Terduga Kasus Judol

"Sudah P21, prosesnya nanti di Kabupaten, baik di Kejaksaan Negeri Kabupaten Kediri maupun di Pengadilan Negeri Kabupaten Kediri," kata Kapolres usai membuka acara Baksos peduli Kesehatan Polres Kediri Kota di Desa Kedungsari, Kecamatan Tarokan, Kabupaten Kediri, Kamis (5/3/2020).

Kapolres menegaskan akan melakukan pengawalan kasus tersebut sampai proses persidangan. "Tentunya kami akan melalui prosedur yang ada. Setelah kami limpahkan, kami akan melakukan koordinasi terus dengan Kejaksaan dan Pengadilan Negeri," pungkasnya.

Perlu diketahui, bahwa Supadi pada Rabu (19/2) sekitar pukul 17.00 WIB, telah dibawa Tim Resmob Satreskrim Polres Kediri Kota ke Mapolres, karena pada dua panggilan sebelumnya selalu mangkir. Ia ditetapkan sebagai tersangka dugaan penggunaan gelar akademik palsu. (uji)

Baca Juga: Polres Kediri Tangkap 6 Terduga Pengguna dan Pengedar Narkoba, Salah Satunya Oknum Anggota Polsek

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Terekam Kamera CCTV, Seorang Bapak-Bapak Curi Handphone di Kedai Kopi Kediri':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO