LAMONGAN, BANGSAONLINE.com - Bakal calon bupati (Bacabup) Lamongan dari jalur perseorangan, Ir. Suhandoyo terus berupaya memberikan manfaat untuk masyarakat, di tengah pandemik Covid-19.
Anggota DPRD Provinsi Jawa Timur Fraksi PDI Perjuangan periode 2009-2019 tersebut kali ini membagikan ribuan masker kepada masyarakat di Kecamatan Turi, Minggu (19/4) pagi.
Baca Juga: Dukungan Para Pekerja MPS Brondong Lamongan untuk Menangkan Khofifah di Pilgub Jatim 2024
Kepada BANGSAONLINE.com, Suhandoyo mengaku ingin membantu masyarakat memerangi wabah virus Corona atau Covid-19, agar tidak semakin meluas. Ia juga mengajak masyarakat untuk menggunakan masker, khususnya saat beraktivitas di luar rumah.
"Niat kami ingin membantu masyarakat, agar terhindar dari wabah penyakit Covid-19. Tentu kita semua berkeinginan dan berdoa semoga wabah ini segera berlalu. Sehingga dapat melaksanakan aktivitas normal seperti biasanya," ujar politikus senior PDI Perjuangan ini.
Dijelaskan Suhandoyo, pada bakti sosial kali ini, ia bersama tim relawan membagikan sebanyak 2.000 masker kepada masyarakat. Ia juga memberikan edukasi tentang pencegahan penyebaran Covid-19.
Baca Juga: Blusukan di Pasar Sidoharjo Lamongan, Khofifah akan Tutup Kampanye di Jatim Expo
"Hari ini tadi, 2.000 masker habis dalam waktu yang singkat. Aksi ini juga kita lakukan di beberapa wilayah atau tempat lainnya di Kabupaten Lamongan," pungkasnya. (qom/ian)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News