LAMONGAN, BANGSAONLINE.com - Merebaknya wabah virus Corona atau Covid-19, menggugah kepedulian Anggota DPR RI dari Fraksi Demokrat Daerah Pemilihan (Dapil X) Jatim Lamongan-Gresik, Deby Kurniawan, S.Kom.
Anggota DPR RI Komisi X ini pun turun langsung ke jalan di Lamongan dengan membagikan 3.000 lembar masker dan buah jeruk kepada para pengguna jalan, baik tukang becak, pengendara roda dua maupun roda empat, tepatnya di Timur pasar tradisional Sidoharjo Lamongan, Selasa (21/4).
Baca Juga: Dukungan Para Pekerja MPS Brondong Lamongan untuk Menangkan Khofifah di Pilgub Jatim 2024
Pembagian masker dilakukan di beberapa titik perkotaan disertai dengan pemberian buah jeruk, dengan tujuan masyarakat tetap menjaga kesehatan dengan meningkatkan imunnya, karena mengandung vitamin C.
"Hari ini kita bagikan masker dan buah jeruk kepada warga. Meski belum seberapa yang kami berikan, tetapi kami akan terus berbuat semoga manfaat," ujarnya.
Kegiatan yang bekerja sama dengan KNPI Kabupaten Lamongan ini juga dalam waktu bersamaan juga digelar di beberapa Kecamatan.
Baca Juga: Blusukan di Pasar Sidoharjo Lamongan, Khofifah akan Tutup Kampanye di Jatim Expo
"Masyarakat saat ini masih belum semua menggunakan masker. Sementara ada imbauan dari Pak Bupati Lamongan semua warga harus memakai masker apabila keluar rumah, untuk membentengi diri dari Covid-19. Karena itu, kita bantu masker dan buah jeruh supaya mencegah virus Corona," ucap Iwan, panggilan Deby Kurniawan.
Menurutnya, baik orang itu sehat atau sakit harus menggunakan masker apabila keluar rumah. Sebab, hidung dan mulut yang merupakan saluran penularan utama dari Covid-19 memang harus ditutup.
"Masyarakat perlu disosialisasikan dan diedukasi bahwa virus Corona sudah menyebar ke mana-mana. Selain physical distancing atau jaga jarak, kalau bisa tinggal di rumah saja jauh lebih baik," imbuhnya.
Baca Juga: Syafiuddin Minta Menteri PU dan Presiden Prabowo Perhatikan Tangkis Laut di Bangkalan
Sementara itu, Yanuar Yudha Prasetya, Ketua KNPI Lamongan menegaskan, apa yang dilakukan sebagai upaya membantu pemerintah Kabupaten Lamongan dalam mempercepat penanganan Covid-19.
"Jangan hanya menerima atau mengambil maskernya saja tetapi tidak dipakai, yang terpenting adalah harus memakai masker," ujarnya.
Menurutnya, apabila hal ini dilakukan, ia yakin pasien Covid-19 akan segera berkurang. Di samping harus bisa menahan diri di rumah. "Kalaupun ingin beraktivitas harus menaati protokol yang ada, jaga jarak, kemudian harus cuci tangan pakai sabun di air yang mengalir," pungkasnya. (qom/ian)
Baca Juga: Umroh Pakai Hijab, DPR RI Minta Selebgram Transgender ini Ditangkap
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News