Begini Pengakuan Siti Aminah, Ibu yang Lahirkan Bayinya Dibantu Pak Kades

Begini Pengakuan Siti Aminah, Ibu yang Lahirkan Bayinya Dibantu Pak Kades Kades Pasirharjo Chusana.

BLITAR, BANGSAONLINE.com - Siti Aminah, ibu yang melahirkan bayi laki-lakinya di pinggir jalan Desa Pasirharjo dengan bantuan kepala desa setempat kini bisa bernapas lega. Pasalnya, dia dan bayinya dinyatakan sehat dan sudah diperbolehkan pulang ke rumahnya di Desa Kendalrejo, Kecamatan Talun setelah sempat dirawat di puskesmas.

Aminah mengaku terpaksa melahirkan di trotoar karena sudah tidak kuat dengan kontraksi yang dirasakannya. Dia menceritakan, saat itu hendak ke bidan Desa Kendalrejo, namun karena bidan tidak ada di tempat, dia bergegas beralih ke bidan Desa Pasirharjo yang letaknya berdekatan dengan rumah kades. 

Baca Juga: Jasad Bayi Laki-laki Ditemukan Dekat Kandang Ayam di Sumberasri Blitar

Sesampainya di Pasirharjo, bidan desa rupanya juga tengah tak berada di rumah. Dia dan suaminya kemudian memutuskan untuk ke rumah kades dengan niat meminta nomor telepon bidan.

"Setelah dari rumah Pak Kades itu ketuban saya pecah. Kemudian Pak Kades langsung menyelamatkan bayi saya seperti layaknya bidan," kata Aminah, Kamis (25/6/2020).

Sambil tertawa Aminah melanjutkan ceritanya, dia mengaku malu melahirkan di pinggir jalan dan kapok. Menurutnya sama seperti persalinan sebelumnya, proses persalinan putra keempatnya ini jaraknya juga cepat antara kontraksi dan melahirkan.

Baca Juga: Bukan Dapat Ikan, 2 Pemancing di Blitar Temukan Mayat Bayi Dalam Tas

Siti Aminah melahirkan di trotoar dengan bantuan Kades Pasirharjo Chusana Churori pada Selasa 24 Juni lalu. "Saat itu kepala bayi sudah keluar. Yang terpikir oleh diri saya hanya bagaimana bayi itu tidak jatuh ke lantai. Jadi langsung saya bantu proses persalinannya," ungkap Kades Pasirharjo Chusana.

Meski tidak memiliki riwayat sebagai ahli medis, Kades Chusana ternyata sudah dua kali melakukan hal serupa. Pada 2018 lalu dia juga pernah mengalami peristiwa serupa. Yakni menolong wanita melahirkan di pinggir jalan. (ina/ian)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Digiring Maling, Ratusan Bebek Milik Warga di Blitar Raib':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO