SUMENEP, BAGSAONLINE.com - Laporan warga ke Inspektorat Sumenep terkait dugaan Kepala SMP Negeri 1 Lenteng Sumenep yang jarang masuk sekolah, terus dikawal.
Adalah Makhtub Syarif, seorang warga Kelurahan Kepanjin, Kecamatan Kota, Kabupaten Sumenep yang telah melaporkan Kepala SMP Negeri 1 Lenteng Sumenep Totok Rubiarto ke Inspektorat Sumenep, pada 29 Maret lalu.
Baca Juga: Budayawan Madura Sesalkan Oknum Guru SMAN 1 Arjasa Sumenep yang Jarang Ngajar Selama 2 Tahun
Makhtub mengatakan, pihaknya akan terus mengawal kasus tersebut demi perbaikan dunia pendidikan di Kabupaten Sumenep ke depan.
“Terus terang ini adalah demi perbaikan dunia pendidikan di Sumenep. Kami akan kawal hingga ada titik terang tentang persoalan Kepala SMP Negeri 1 Lenteng Totok Rubiarto yang telah mencoreng dunia pendidikan,” terang Makhtub kepada BAGSAONLINE.com, Senin (12/04/21).
Dikonfirmasi terpisah, Kepala Inspektorat Yatik melalui Pembantu IV Inspektorat Ahmad Nurullah membenarkan bahwa pihaknya memang telah menerima surat pengaduan dari masyarakat (dumas) tertanggal 29 Maret 2021.
Baca Juga: Guru SMA 2 Arjasa Sumenep Diduga 2 Tahun Jarang Ngantor, Kacabdindik Sumenep Diminta Beri Teguran
BACA JUGA:
Sorot Kepala SMPN 1 Lenteng yang Sering Tak Masuk Kerja, Pemerhati Pendidikan: Disdik Harus Bersikap
Atasi Kelangkaan Pakan Ternak, Dinas Peternakan Sumenep Programkan Limbah Pertanian
Baca Juga: Pemkab Sumenep Teken Kerja Sama Proyek APHT dengan PD Sumekar, Siap Operasikan Pabrik Rokok Terpadu
Pertama Kalinya, Seluruh Kecamatan di Sumenep Masuk Zona Hijau
Menurutnya, laporan itu sedang dipelajari. Pihaknya berjanji akan segera melakukan pemanggilan kepada yang bersangkutan.
“Betul mas, pengaduan dari masyarakat tertanggal itu sudah kami terima dan kami sedang mempelajarinya untuk segera kami lakukan pemanggilan kepada yang bersangkutan. Saya mohon maaf bukan kami abai, tapi karena kami baru datang dari kepulauan karena tugas,” katanya. (aln/ian)
Baca Juga: Peringatan HGN 2024, Wabup Sumenep: Peran Guru sebagai Agen Pembelajaran dan Peradaban
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News