Kades Munggugebang Sukses Lantik Suparno Jadi Kasi Pemerintahan di Romokalisari Surabaya

Kades Munggugebang Sukses Lantik Suparno Jadi Kasi Pemerintahan di Romokalisari Surabaya Suparno usai dilatik jadi Kasi Pemerintahan. foto: SYUHUD/ BANGSAONLINE

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Kepala Desa (Kades) Munggugebang, Kecamatan Benjeng, Kabupaten , Wariyanto akhirnya sukses melantik Suparno sebagai Kepala Seksi (Kasi) Pemerintahan , Kamis (20/5/2021) sore sekitar pukul 16.00 WIB.

Sebelumnya, Kades Wariyanto gagal menggelar pelatikan Suparno di Balai pada Rabu (19/5/2021) malam lantaran situasi tak kondusif.

Baca Juga: Satpol PP Gresik Gagalkan Pengiriman Miras asal Bali ke Pulau Bawean

Melihat situasi tak kondusif itu, pelantikan Suparno tak dilakukan di Balai atau di Kabupaten . Melainkan dilantik di daerah Surabaya, tepatnya di daerah Romokalisari dengan mendirikan tenda berwarna merah putih di lahan kosong sekitar pergudangan.

Seperti prosesi pelantikan pejabat pada umumnya, Kades Wariyanto memakai baju kebesaran, sementara Suparno memakai baju perangkat.

Pada proses pelantikan Suparno yang hanya dihadiri sejumlah undangan tersebut, Kades Wariyanto membacakan kata-kata pelantikan dan sumpah janji yang diikuti oleh Suparno.

Baca Juga: Anggaran BK dan Pokir DPRD Gresik Berkurang, Pemdes Slempit Gelar Musdes P-APBDes 2024

Wariyanto juga membacakan kata-kata pelantikan, di mana pejabat yang dilantik memiliki punya kewajiban tanggung jawab kepada bangsa dan negara RI, tanggung jawab memelihara dan menyelamatkan Pancasila dan UUD 1945, serta tanggung jawab terhadap kesejahteraan masyarakat.

Usai pelantikan, Kades Wariyanto belum bisa dikonfirmasi. Saat BANGSAONLINE.com menghubungi telepon selulernya, tak aktif.

Sementara Johan, salah satu warga , Kecamatan Benjeng yang ikut hadir dalam prosesi pelantikan membenarkan Kades Wariyanto telah melantik Suparno sebagai Kasi Pemerintahan .

Baca Juga: Di Pasar Baru Gresik, Khofifah Panen Dukungan dan Gelar Cek Kesehatan Gratis

"Ya, dilantik tadi sore di daerah Romokalisari Surabaya, menyewa lahan di daerah pergudangan," ungkap Johan saat dihubungi BANGSAONLINE.com, Kamis (20/5/2021), malam.

(Kades Munggugebang Wariyanto saat melantik Suparno jadi Kasi Pemerintahan )

Baca Juga: Kebonagung, Desa Penghasil Jeruk Nipis dari Kota Pudak

Menurut Johan, untuk mempersiapkan pelantikan Suparno membutuhkan waktu sangat singkat, dan tak banyak persiapan setelah sebelumnya kepala desa dan aparaturnya menggelar rapat mempersiapkan pelantikan. "Alhamdulillah, pelantikan berjalan lancar," pungkas Johan.

Sebelumnya, Kades Munggugebang Wariyanto kepada BANGSAONLINE.com menyatakan tetap melantik Kasi Pemerintahan Terpilih Suparno. Sesuai jadwal, pelantikan digelar di Balai Rabu (19/5/2021), sekitar pukul 19.00 WIB.

Menurut Wariyanto, pelantikan Kasi Pemerintahan terpilih hasil rekrutmen P3D pada 1 Mei lalu sudah sesuai dengan Peraturan Bupati (Perbup) Nomor 19 tahun 2017 tentang P3D. 

Baca Juga: Wujudkan Ketahanan Pangan, Kades Boboh Gresik Bagi Benih Padi ke Ratusan Petani

Diketahui, rekrutmen Perangkat Kecamatan Benjeng, Kabupaten pada 1 Mei lalu menimbulkan polemik. Sebab, hasil ujian yang dilakukan oleh Tim Panitia Penjaringan Perangkat Desa (P3D) dinilai mencurigakan.

Hal ini nampak dari rekapitulasi nilai yang didapat 3 peserta, terdiri dari pasangan suami-istri Suparno dan Sri Danarti, keduanya lulusan kejar paket C (setara SMA), dan Weldan Erhu Nugraha, seorang lulusan S1 Universitas Airlangga (Unair) Surabaya.

Berdasarkan perolehan nilai yang diumumkan Tim P3D, Suparno mendapatkan skor sempurna 100, sedangkan Sri Danarti juga nyaris sempurna dengan skor 99. Keduanya adalah pasutri lulusan kejar paket C. Sementara Weldan Erhu Nugraha yang notabene lulusan S1 Unair, 'hanya' mendapatkan skor 68. (hud/ian)

Baca Juga: Lindungi Perangkat, Desa Sukowati Gresik Gelar Sosialisasi BPJS Ketenagakerjaan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Viral! Video Manusia Menikahi Kambing di Gresik, Bupati Mengecam: Jahiliyah!':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO