Vaksin Merah Putih dan Nusantara Jangan Dipersulit, Kiai Asep: Itu Sisa Nasionalisme Kita

Vaksin Merah Putih dan Nusantara Jangan Dipersulit, Kiai Asep: Itu Sisa Nasionalisme Kita Prof. Dr. KH. Asep Saifuddin Chalim, M.A. foto: mma/ bangsaonline.com

“Mohon maaf, di Amanatul Ummah proses belajar mengajar secara tatap muka sudah berlangsung 1,5 tahun. Tapi tak ada santri yang kena corona. Ini saya sampaikan karena waamma bini’mati rabbika fahaddits. Bahwa kenikmatan yang kamu terima maka ceritakanlah,” kata Kiai Asep.

Kiai Asep lalu menceritakan tentang 12 ribu santrinya yang tiap hari diberi kurma tiap pagi. “Karena kurma kalau dikunyah sampai lembut dan bercampur air liur akan membunuh virus dan kuman,” katanya. Selain itu, para santrinya harus berkumur garam krosok dan memasukkan ke dua lubang hidung agar virus corona rontok.

“Ini sesuai temuan ilmiah yang dilakukan drh. Indro,” kata Kiai Asep.

Selain protokol Islam tentu juga protokol kesehatan. “Para santri tak boleh berkomunikasi langsung dengan orang di luar. Termasuk para keluarga atau orang tuanya,” katanya menunjukkan betapa ketat prokol kesehatan yang diterapkan di Amanatul Ummah.

Seperti diberitakan BANGSAONLINE.com, dalam acara salat malam itu ikut berjamaah dan memimpin doa secara bergantian Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Jawa Timur dan Ketua Baznas Jawa Tmur Drs. KH. Muhammad Raziqi, Kepala Badan Pengelola Masjid Nasional Al-Akbar Surabaya, Dr. KH. Muhammad Sujak, Plt. Kepala Kanwil Kemenag Jatim Moh Nurul Huda, dan Habib Abu Bakar serta para kiai lainnya.

Kiai Asep secara istiqamah menggelar salat malam dan istighatsah dengan jamaah para kiai secara terbatas dan virtual setiap malam Jumat, terutama selama pandemik Covid-19 menimpa bangsa Indonesia. Salat malam dan istighatsah itu diikuti juga para keluarga Amanatul Ummah, alumni, dan Pergunu, terutama di Majalengka, Nusa Tenggara Barat, dan luar negeri.

Dalam taushiahnya Kiai Asep menegaskan bahwa salat malam itu selain untuk memohon kepada Allah SWT agar hajat-hajat kita sendiri dikabulkan juga mendoakan bangsa Indonesia agar segera lepas dari pandemik Covid-19. “Semoga semua hajat-hajat kita dikabulkan oleh Allah SWT,” harapnya. (mma)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Sedekah dan Zakat Rp 8 M, Kiai Asep Tak Punya Uang, Jika Tak Gemar Bersedekah':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO