Serap Aspirasi Warga, Walikota Madiun Kunjungi 27 Kelurahan

Serap Aspirasi Warga, Walikota Madiun Kunjungi 27 Kelurahan Walikota Madiun Bambang Irianto saat sambutan. foto: Hendro/BangsaOnline.com

MADIUN (BangsaOnline) - Walikota Madiun Bambang Irianto menggelar kunjungan kerja (kunker) dengan mengunjungi 27 kelurahan di wilayah Kota Madiun secara bergantian. Kunker ini diantaranya bertujuan untuk menyerap aspirasi warga Kota Madiun.

Hari pertama (11/3), Wali Kota Madiun Bambang Irianto dan jajarannya berkunjung ke Kelurahan Rejomulyo Kecamatan Kartoharjo. Walikota Bambang Irianto mengatakan, selain menyerap aspirasi warga, kunker juga bertujuan untuk ajang silaturahmi pimpinan Pemkot Madiun dengan rakyatnya. Sehingga, diharapkan Kota Madiun yang rukun, damai, dan sejahtera akan terwujud.

Baca Juga: Gelar MPLS, ​Wali Kota Madiun: Sekolah Harus Welcome Supaya Siswa Tidak Minder

Dalam kesempatan itu, Bambang Irianto menyampaikan capaian pembangunan Kota Madiun selama lima tahun terakhir yang patut diapresiasi. Diantaranya, kinerja pertumbuhan ekonomi Kota Madiun tahun 2012 sampai 2014 mengalami percepatan di atas rata-rata nasional dan Jawa Timur, menurunya tingkat pengangguran terbuka, meningkatnya tingkat partisipasi angkatan kerja, dan peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM).

Saat Kunkernya di Kelurahan Rejomulyo Kecamatan Kartoharjo, Wali Kota Madiun Bambang Irianto menyerahkan secara simbolis program pro-rakyat yang terbukti mampu meningkatan kesejahteraan masyarakat setempat, yakni Pemberian PMT Balita dan Ibu Hamil, program Jamban Sehat, pembangunan rumah tidak layah huni (RTLH), Beasiswa untuk mahasiswa, Opersional Karang Taruna, Bantuan Pada Panti Asuhan, WKSBM. Ada juga pemberian Benih Ikan, Sambungan Gratis air Bersih PDAM, Operasional PPKBK, Operasional KKBS RT, Opersional BKB dan Biaya Operasional Posyandu

Bambang Irianto menegaskan, guna meningkatkan hasil pembangunan lima tahun ke depan, Pemkot Madiun melalui pimpinannya, tetap menekankan pada lima program penting dan utama, yakni peningkatan kualitas dan aksesbilitas pelayanan pendidikan, peningkatan kualitas dan aksesbilitas pelayanan kesehatan, peningkatan infrastruktur wilayah terutama penanggulangan banjir, peningkatan pengentasan kemiskinan, dan peningkatan sumber daya aparatur.

Baca Juga: UU KIP dan PPID Disosialisasikan

"Untuk itu sejumlah program pro-rakyat yang selama ini sudah dilaksanakan akan tetap dilaksanakan. Bedah rumah atau RTLH, terus. Jambanisasi, terus. Jamkesmasta, terus. Dan wajib belajar 12 tahun juga terus," tuturnya.

Selain itu, pihaknya juga akan melakukan program lain seperti, pemberian beasiswa bagi mahasiswa berprestasi dari keluarga kurang mampu, prioritas bagi siswa Kota Madiun di Politeknik Negeri dan Akademi Perkeretaapian Indonesia, serta peningkatan akses bursa tenaga kerja.

Kunker Wali Kota Bambang Irianto dan jajarannya diapresiasi positif oleh warga. Lurah Rejomulyo Kecamatan Kartoharjo, mengungkapkan perasaan bahagianya atas kunjungan dan bantuan yang diberikan oleh Pemkot Madiun.

Baca Juga: Walikota Madiun Sambangi Janda Veteran

"Kami juga mendukung program-program Pemkot Madiun melalui pimpinan Bapak Wali Kota Bambang Irianto dan Wakil Wali Kota Sugeng Rismiyanto, untuk masyarakat selama lima tahun terakhir dan yang akan datang. Semoga masyarakat Madiun semakin sejahtera dan maju,” cetusnya.

Ia berharap agar agenda tersebut dapat ditingkatkan dan terus dilaksanakan oleh wali kota pengganti setelah kepemimpinan Bambang Irianto dan Sugeng Rismiyanto berakhir.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO