PAMEKASAN, BANGSAONLINE.com - Rumah Zakat memberikan bantuan air bersih di beberapa daerah di Kabupaten Pamekasan yang mulai mengalami kekeringan akibat musim kemarau. Banyaknya laporan masyarakat yang meminta bantuan air bersih membuat Rumah Zakat tidak tinggal diam, mengingat sudah 4 bulan terakhir tidak turun hujan.
Program ini sebagai komitmen Rumah Zakat Action dalam mengawal ketersediaan air bersih terhadap kebutuhan masyarakat, khususnya di desa yang dilanda kekeringan dan kekurangan air bersih.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Wisata di Pamekasan, Cocok Untuk Libur Natal dan Tahun Baru
Muslih, Relawan Rumah Zakat mengatakan, salah satu daerah yang terdampak kekeringan dan mendapatkan bantuan air bersih pertama adalah Desa Pegagan, Pademawu, Pamekasan.
"Desa Pegagan ini menjadi sasaran utama bantuan air bersih, karena di desa ini warga sangat kekurangan air bersih khususnya warga yang tinggal di Dusun Soro," ujarnya kepada BANGSAONLINE.com, Rabu (8/9/2021).
Menurut Muslih, Desa Pagagan tiap tahun mendapatkan grojokan air bersih dari Rumah Zakat Action karena daerah ini termasuk kering. "Sedangkan sejumlah titik di tempat lain akan didistribusikan setelah daerah Pegagan sudah terpenuhi, dan akan dikirim secara berkala," pungkasnya.
Baca Juga: Diduga Korsleting Bagian Mesin, Bus Kirana di Pamekasan Ludes Terbakar
Perlu diketahui, Rumah Zakat Action pada tahun sebelumnya telah satu musim penuh mendampingi masyarakat Pamekasan yang terdampak kekeringan dengan mengirim bantuan air bersih. (pmk1/zar)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News