Wabup Bu Min Tinjau PTM dan Gelaran Vaksinasi di Sejumlah Sekolah

Wabup Bu Min Tinjau PTM dan Gelaran Vaksinasi di Sejumlah Sekolah Wabup Bu Min didampingi Asisten III Sekda Abu Hasan saat meninjau PTM. (foto: SYUHUD/BANGSAONLINE)

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Wakil Bupati Gresik Hj. Aminatun Habibah (Bu Min) didampingi Asisten III Sekda Abu Hasan meninjau pelaksanaan (PTM) terbatas dan vaksinasi pelajar di sejumlah sekolah dan pondok pesantren (ponpes) yang ada di Kecamatan Bungah, Selasa (14/9/2021).

Peninjauan tersebut dilakukan seiring sudah diizinkannya satuan pendidikan menggelar PTM di wilayah PPKM berlevel.

Baca Juga: Banggar DPRD Gresik Pastikan Target PAD 2024 Senilai Rp1,597 Triliun Tak Tercapai

Sekolah pertama yang dikunjungi yaitu MI Al-Ma'arif di Desa Abir-Abir Kecamatan Bungah, dilanjutkan ke Ponpes Al-Islah, dan terakhir di SMK Assa'adah Desa Sampurnan Kecamatan Bungah.

Dalam kesempatan itu, wabup berpesan agar sekolah yang menyelenggarakan PTM terbatas tetap waspada dan selalu menerapkan protokol kesehatan (prokes). Meski Kabupaten Gresik mulai Senin (13/9/2021), juga sudah berhasil turun ke PPKM level 1.

"Anak-anak walaupun nanti sudah divaksin harus tetap ingat protokol kesehatan ya. Sering cuci tangan dan maskernya dipakai," pesannya kepada para siswa.

Baca Juga: Di Ponpes Tanbihul Ghofilin, Plt Bupati Gresik Sosialisasikan Cegah Kekerasan Perempuan dan Anak

Ia menegaskan, protokol kesehatan dan vaksinasi merupakan elemen penting dalam kegiatan PTM agar dapat berjalan dengan baik, dan tidak menimbulkan klaster penyebaran Covid-19.

Pelaksanaan PTM, lanjut wabup, merupakan hal yang ditunggu-tunggu baik oleh siswa maupun wali murid. "Semoga dengan diadakannya PTM ini, nanti ilmu anak-anak tambah bagus, juga menjadi anak anak yang berkah ilmunya, dan cita- citanya tercapai," harapnya.

Di samping melakukan peninjauan, wabup juga membagikan masker dan bantuan sembako untuk siswa yang terdampak pandemi Covid-19.

Baca Juga: Pendukung Kotak Kosong di Gresik Soroti Rendahnya PAD 2024

Lestari Widodo, Staf Pengajar SMK Assa'adah mengatakan bahwa bantuan sembako ini merupakan bantuan dari pemerintah daerah untuk membantu para siswa dan wali murid yang terdampak pandemi.

"Total ada 10 siswa dan wali murid yang menerima bantuan sembako," katanya.

Sementara Kepala Sekolah SMK Assa'adah Imam Wahyudi menyampaikan antusiasme siswa mengikuti PTM dan vaksinasi sangat tinggi.

Baca Juga: Plt Bupati Gresik Teken Serah Terima Pengelolaan Sementara Stadion Gelora Joko Samudro

"Siswa sangat senang kegiatan PTM dimulai, mungkin sudah kangen masa-masa belajar di sekolah bersama teman-temannya," ungkap Imam. (hud/zar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO