Gempur Peredaran Rokok Ilegal, Pemkab dan Bea Cukai Madiun Sidak Pita Cukai di Kecamatan Kare

Gempur Peredaran Rokok Ilegal, Pemkab dan Bea Cukai Madiun Sidak Pita Cukai di Kecamatan Kare Petugas saat memeriksa pita cukai rokok di wilayah Kecamatan Kare, Kabupaten Madiun.

MADIUN, BANGSAONLINE.com - Bea Cukai Madiun bekerja sama dengan pemerintah kabupaten setempat menggelar inspeksi mendadak (sidak) pita cukai rokok di wilayah Kecamatan Kare, Kabupaten Madiun. Giat tersebut dilaksanakan secara acak dengan menyasar toko maupun warung. 

"Sidak pita cukai ini rutin kita adakan setiap tahun dan kita selalu bersinergi dengan untuk melakukan pengujian tersebut. Sehingga di masyarakat tidak beredar ," kata Pemeriksa Ahli Pertama Bea Cukai Madiun, Cahyo Wibowo, Kamis (21/10).

Baca Juga: Kabupaten Madiun Raih Internasional Seoul Smart City Award, Berkat KPBU

"Cirinya untuk adalah tidak berpita. Cek pita cukai dengan disinari, bila memantul maka itu palsu, dan bila disinari ultraviolet, garuda dan tahun akan menyala. Pita cukai bekas, pita cukai yang berbeda untuk jenis filter itu pendek dan bila untuk kretek itu memanjang," paparnya menambahkan.

Dalam sidak itu, ia juga menyosialisasikan sanksi kepada masyarakat yang kedapatan membuat atau mengedarkan

"Bila kedapatan ada yang membuat ataupun menjual maka mereka akan dikenakan sanksi mulai administrasi hingga bisa dipenjara, dan ada juga dendanya. Bila masyarakat ada yang mengetahui adanya mohon untuk melaporkan ke Kantor Bea Cukai Madiun di Jalan Bolodewo Kota Madiun," imbaunya.

Baca Juga: Satpol PP Magetan dan Bea Cukai Madiun Berhasil Amankan 37.648 Batang Rokok Tanpa Cukai

Sementara itu, Bowo selaku salah satu pemilik warung kelontong yang berada di Desa Randualas, Kecamatan Kare, membenarkan bahwa warungnya telah didatangi petugas dari bea cukai. 

"Benar mas, tadi kita didatangi petugas bea cukai dan memeriksa rokok yang saya jual. Alhamdulillah, rokok yang saya jual tidak ada yang ilegal. Bapak tadi juga menjelaskan ciri-ciri serta mengimbau kita untuk tidak menerima rokok tersebut," kata Bowo kepada BANGSAONLINE.com. (dro/mar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO