JEMBER, BANGSAONLINE.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jember terus mempersiapkan penyelenggaraan Pekan Olah Raga (Porprov) Jatim dengan matang. Persiapan itu melibatkan seluruh elemen, baik swasta dan masyarakat, demi suksesnya acara tersebut.
Saat dikonfirmasi melalui telepon selulernya, Bupati Jember Hendy Siwanto mengatakan bahwa saat ini persiapan dilakukan dengan memperbaiki venue dan sarana lainnya.
Baca Juga: Hadir di Kampanye Akbar, Irwan Setiawan Ajak Menangkan Khofifah-Emil
"Arena atau venue sudah dikerjakan mulai tahun 2021 lalu dan sampai tahun 2022 ini juga akan dikerjakan," ujarnya, Kamis (6/1/2021).
Untuk tahun 2022 ini ada beberapa arena yang akan segera diperbaiki dan dipersiapkan untuk alternatif jika arena di Kabupaten Lumajang masih belum siap.
Hendy meminta seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) terlibat dalam persiapan Porprov Jatim ini.
Baca Juga: 2 Rider ISSI Kota Batu Dominasi Kejuaraan Balap Sepeda Indonesia Downhill Seri 3 2024
"Semua elemen dan OPD yang bersinggungan akan dikolaborasikan. Seperti dinas pariwisata, dinas perdagangan, dan dinas lainnya untuk mengenalkan Jember," terangnya.
Pihaknya juga mengajak seluruh pihak swasta untuk ikut memeriahkan agenda dua tahunan yang berlangsung sejak 2007 tersebut
"Kita akan libatkan juga PHRI dan pihak swasta lain seperti UMKM dan lainnya. Karena dengan banyaknya atlet dari berbagai daerah, pasti akan membuat Jember bisa mengembangkan ekonominya," tegas Hendy. (yud/ian)
Baca Juga: Seribu Massa SSC di Jember Nyatakan Dukung Khofifah-Emil
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News