Terapkan Gaya Hidup Sehat, ASN Pemkot Batu Diimbau Tak Bawa Ranmor Tiap Jumat

Terapkan Gaya Hidup Sehat, ASN Pemkot Batu Diimbau Tak Bawa Ranmor Tiap Jumat Usai berangkat ke kantor jalan kaki, Pj Wali Kota Baru sidak Kantor Mall Pelayanan Publik Among Warga, Jumat (27/1/23) pagi.

KOTA BATU, BANGSAONLINE.com - Surat edaran (SE) nomor: 842.2/ /422.203/2023 tentang imbauan berolahraga dan pengurangan penggunaan kendaraan bermotor (ranmor) bagi ASN dan non-ASN di Lingkungan Pemkot Batu, benar-benar telah dilaksanakan. Terbukti, area parkir Balai Kota Among Tani Pemkot Batu tampak hanya ada beberapa kendaraan roda 4 dan roda 2 yang terparkir, Jumat (27/1/23).

"Ya, imbauan pengurangan penggunaan kendaraan bermotor dan berolahraga mulai berlaku hari ini (Jumat, 27/1/23). Ini semata-mata dalam rangka menerapkan gaya hidup sehat dan pengurangan ketergantungan penggunaan kendaraan bermotor," ujar Pj Wali Kota Batu, di sela sidak di Kantor Mall Pelayanan Publik (MPP) Among Warga, Jumat (27/1/23) pagi.

Baca Juga: Peringati Hakordia, Pj Wali Kota Batu Minta Sektor Pendidikan Tumbuhkan Budaya Antikorupsi

Menurutnya, imbauan tersebut bertujuan mengurangi kemacetan lalu lintas menjelang akhir pekan di serta mengurangi tingkat pencemaran udara.

"Saya sendiri tadi berangkat ke kantor jalan kaki dari rumah dinas," ungkap Aris.

Terkait pelaksanaan kegiatan berolahraga dan pengurangan penggunaan kendaraan bermotor ini tidak mengubah ketentuan terkait absensi, jam kerja pelayanan, serta ketentuan penggunaan pakaian dinas. Absensi masuk dibuka pukul 06.30 - 07.00 WIB, sedangkan pelaksanaan kegiatan olahraga maksimal pukul 10.00.

Baca Juga: Semarakkan HUT Kota Batu, Pemdes Bumiaji Gelar Liga Anak Tingkat SD/MI

Imbauan tersebut mendapat tanggapan positif dari sejumlah ASN. Salah satunya Thomas M., Sekretaris Disdukcapil. Menurutnya, dengan tidak membawa ranmor ke kantor akan mengurangi pencemaran udara dan mengurangi kemacetan.

"Saya rasa bagi teman-teman ASN yang bertempat tinggal di sekitaran balai kota sebaiknya jalan kaki atau bersepeda. Kecuali yang rumahnya jauh seperti di Malang," tuturnya.

Sementara itu, untuk memantau kinerja staf di kantor , Aries melakukan inspeksi mendadak pada Jumat (27/1) pagi. Bagian yang dipantau adalah dinas dukcapil, bapenda, dan DPMPTSP. Aries berharap pelayanan kepada masyarakat terus ditingkatkan. (asa/ns)

Baca Juga: Masifkan Tangani Sampah, Pemkot Batu Tambah dua Mesin Incenerator di 2 Kelurahan ini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO