Kenalkan Pakaian Khas Kabupaten Kediri, Dinas Pendidikan Gelar Fashion Show di Taman Hijau SLG

Kenalkan Pakaian Khas Kabupaten Kediri, Dinas Pendidikan Gelar Fashion Show di Taman Hijau SLG Salah satu peserta dengan pakaian khas Kabupaten Kediri saat melanggang di atas catwalk. Foto: Ist

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Hari Sabtu (18/3/2023), merupakan hari yang padat di Kawasan , Kecamatan Ngasem, Kabupaten . Setidaknya, ada 3 event yang digelar di hari itu dan semuanya untuk memperingati Hari Jadi Kabupaten ke-1219.

Tiga event yang digelar hampir bersamaan tersebut adalah jalan sehat bersama Mas Bup (Bupati Hanindhito Himawan Pramana) yang pesertanya seluruh Kepala Desa dan Perangkat Desa se- Kabupaten . Kemudian ada parade cikar dan fashion show pakaian khas Kabupaten .

Baca Juga: Uniska Jalin Kerja Sama dengan Bank Indonesia Melalui Program Beasiswa

Untuk event fashion show khusus pakaian khas Kabupaten digelar oleh Dinas Pendidikan Kabupaten . Kegiatan ini digelar sebagai upaya mengenalkan salah satu kekayaan budaya, yaitu pakaian khas Kabupaten .

Kegiatan fashion show ini digelar di area taman hijau Simpang Lima Gumul dan diikuti oleh peserta dari murid tingkat SD dan SMP se Kabupaten .

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten , Mokhamat Muhsin, mengatakan bahwa kegiatan fashion show pakaian khas Kabupaten ini, merupakan rangkaian peringatan hari jadi Kabupaten ke 1219 tahun 2023.

Baca Juga: Pjs Bupati Kediri Ikuti Senam Bareng Dinkes di Peringatan Hari Kesehatan Nasional ke-60

"Tujuan utama dari kegiatan ini adalah mensosialisasikan pakaian khas Kabupaten kepada masyarakat luas," ujarnya.

Menurut dia, dengan kemeriahan kegiatan ini akan memberikan dampak positif bagi masyarakat. Setelah menyaksikan anak-anak ataupun bapak ibu guru sangat cocok memakai baju khas Kabupaten ini, lanjutnya, pasti akan lebih banyak lagi yang ingin memakainya juga.

"Dengan semakin banyaknya orang yang memakai baju khas Kabupaten maka, akan meningkatkan produksi para pengerajin batik atau baju khas Kabupaten ," tuturnya.

Baca Juga: OTK Penantang Duel Kabag Ops Polres Kediri Kota Diamankan, Ternyata Menderita Gangguan Jiwa

Selain produksi meningkat, kata Muhsin, juga akan berdampak pada penyerapan tenaga kerja. Dengan begitu akan dapat menekan angka pengangguran di Kabupaten .

"Mas Bupati Hanindhito Himawan Pramana selalu berpesan, setiap berjalannya suatu kegiatan di Kabupaten harus memiliki dampak positif bagi masyarakat," pungkasnya. (adv/pkp)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'BI Kediri Gelar Bazar Pangan Murah Ramadhan 2024':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO