Jelang Pemilu, Anggota Komisi V DPR RI Bersama Muslimat NU Bangkalan Bersinergi Jaga Kondusivitas

Jelang Pemilu, Anggota Komisi V DPR RI Bersama Muslimat NU Bangkalan Bersinergi Jaga Kondusivitas Anggota Komisi V DPR RI, Syafiuddin, saat berdialog dengan ibu-ibu Muslimat NU Bangkalan, Rabu (19/4/2023)

BANGKALAN, BANGSAONLINE.com - Anggota Komisi V , mengajak ibu-ibu muslimat NU bersinergi dalam menjaga kondusifitas masyarakat menjelang mendatang, di Kantor Muslimat Nu, Rabu (19/4/2023).

Menurutnya, sinergitas bersama berbagai macam kalangan di lingkungan Kabupaten ini, perlu dilakukan untuk mencegah isu-isu perpecahan yang biasanya terjadi menjelang Pemilu.

Baca Juga: Syafiuddin Minta Menteri PU dan Presiden Prabowo Perhatikan Tangkis Laut di Bangkalan

“Melalui ibu ibu muslimat ini, setidaknya bisa menjaga kondusifitas di lingkungan keluarga. Terkadang, di satu keluarga ada perbedaan. Itu biasa. Tapi bagaimana cara menyikapi perbedaan itu, perlu peran orang tua yang mengerti,” ujar Abah Syafi panggilan akrab .

Ia mengatakan, melalui sosialisasi 4 pilar kebangsaan yang terdiri dari Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika ini, diharapkan dapat menjadi dasar masyarakat agar tetap bersatu padu, tanpa menimbulkan perpecahan di tengah persiapan pemilu.

Apalagi, lanjutnya, dampak perkembangan media sosial ada sisi positif dan negatifnya. Positifnya, media sosial dapat mempercepat penyebaran informasi. Dan sebaliknya, masyarakat juga perlu melakukan filter kembali, atas berita-berita yang tidak memiliki sumber yang pasti. Sebab, dari hal ini, dapat berpotensi menimbulkan perpecahan.

Baca Juga: Umroh Pakai Hijab, DPR RI Minta Selebgram Transgender ini Ditangkap

“Maka sinergitas dari berbagai macam elemen itu perlu. Sinergi dengan muslimat atau sinergi bersama banom banom NU lainnya untuk menjaga kondusifitas , menjadi yang aman dan baik”. pungkasnya. (ida/uzi/sis)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Semakin Ketat, Penyekatan Jembatan Suramadu Dilakukan di Dua Sisi ':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO