SURABAYA, BANGSAONLINE.com – Seorang ibu bernama Tri Diana dan anaknya, Cristian Rafaelino, yang semula beragama Kristen mengaku tertarik pada ajaran Islam. Ibu dan anak itu mengaku yakin bahwa ajaran Islam adalah agama yang paling benar.
Pengakuan itu disampaikan Tri Diana dan Cristian Rafaelino di depan Imam Besar Masjid Nasional Al-Akbar Surabaya KH Abdul Hamid Abdullah, Jumat (4/8/2023). Saat itu Kiai Abdul Hamid, sebelum membimbing ikrar syahadat mereka, menanyakan kenapa tiba-tiba masuk Islam.
Baca Juga: Syekh Afeefuddin di Maulid Akbar MAS, Khofifah: Upaya Unduh Berkah Allah dan Syafaat Rasulullah SAW
“Karena saya yakin,” jawab Tri Diana di depan mihrab (pengimaman) Masjid Al-Akbar . Jadi, tegas dia, dirinya memeluk Islam karena hati nurani, tak ada yang menyuruh, apalagi memaksa. Kiai Abdul Hamid dan para jemaah yang hadir langsung mengucapkan syukur: alhamdulillah.
Setelah mendapat penjelasan gamblang, Kiai Abdul Hamid Abdullah langsung menuntun mereka membaca dua kalimat syahadat.
“Asyhadualla ilaha illallah, waasyhaduanna Muhammadar Rasulullah. Aku bersaksi bahwa tiada tuhan selain Allah. Dan aku bersaksi bahwa Nabi Muhammad adalah utusan Allah,” kata Tri Diana dan anaknya, Cristian Rafaelino, secara bergantian.
Baca Juga: Presiden Jokowi Jadi Saksi Pernikahan Yusuf dan Jihan, Khofifah: Sebuah Kehormatan yang Luar Biasa
Tri Diana dan Cristian Rafaelino di depan Imam Besar Masjid Nasional Al-Akbar Surabaya KH Abdul Hamid Abdullah, Jumat (4/8/2023). Foto: MMA/bangsaonline.
“Alhamdulillah. Mari kita doakan,” kata Kiai Abdul Hamid kemudian sembari memimpin doa yang diamini bersama.
Baca Juga: Keunggulan Tafsir Al Jailani Dibedah, Khofifah Berterima Kasih ke Syeikh Fadhil
Tri Diana yang lahir pada 30 Nopember1982 di Sidoarjo itu datang ke Masjid Al Akbar bersama anaknya, Cristian Rafaelino. Mereka juga membawa para saksi yaitu para ibu-ibu yang juga berjilbab.
Cristian Rafaelino.mengenakan baju takwa berwarna putih. Remaja yangl ahir pada 23 September 2003 di Sidoarjo itu tampak sumringah saat mengirarkan dua kalimat syahadat.
Ikrar dua kalimat syahadat itu digelar seusai salat Jumat. Para jemaah salat Jumat yang belum pulang pun ikut menyaksikan. Dan tentu juga ikut mendoakan.
Baca Juga: Pelajari Islam 5 Tahun, Penganut Katolik Ini Akhirnya Masuk Islam
Masjid Al-Akbar adalah masjid yang diresmikan oleh Presiden KH Abdurrahman Wahid pada 20 Nevomber 2000. Masjid berkapasitas 30.000 orang jemaah ini tiap bulan didatangi para muallaf, baik dalam negeri maupun luar negeri, untuk mengikrarkan dua kalimat syahadat. (tim)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News