Pemkab Pamekasan Gelar Safari Ramadan di 13 Kecamatan

Pemkab Pamekasan Gelar Safari Ramadan di 13 Kecamatan Safari Ramadan di Kecamatan Batumarmar, Pamekasan.

PAMEKASAN, BANGSAONLINE.com - Pemkab Pamekasan menyambut bulan suci tahun ini dengan menggelar Safari di 13 kecamatan. Agenda tersebut dihadiri langsung oleh Pj Bupati Pamekasan , seperti yang diadakan di Kecamatan Batu Marmar, Senin (18/3/2024) malam.

"Semoga puasa kita, sholat kita, dan seluruh ibadah kita di bulan ini diterima oleh Allah," ujarnya saat memberikan sambutan.

Baca Juga: Peringati Hari Jadi ke-494, Pemkab Pamekasan Gelar Sepeda Santai

Dikatakan, Batu Marmar menjadi lokasi Safari pertama. Agendanya adalah pemberian santunan kepada anak yatim, dan dilanjutkan dengan sholat mangrib, lalu buka puasa bersama masyarakat.

"Kita menginginkan momentum Safari ini menjadi penguat kita semuanya untuk membuat yang terbaik untuk seluruh masyarakat Pamekasan," tuturnya.

Ia menjelaskan, kegiatan ini juga mencakup aspek sosial dengan penyelenggaraan santunan kepada anak yatim yang dilakukan Forkopimda Pamekasan. Sekaligus wujud kepedulian serta kebersamaan dalam mempererat kebersamaan di bulan suci .

Baca Juga: Meriahkan Harjad ke-494, Pemkab Pamekasan Gelar Pesta Batik dan Luncurkan Paket Wisata

"Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mempererat hubungan antara pemerintah kabupaten dengan pemerintah tingkat kecamatan serta membangun sinergi yang lebih baik,” ucapnya.

Safari ini dihadiri Forkompinda Pamekasan, tokoh masyarakat, serta para kepala desa dari 13 kecamatan.

Adapun agenda safari Ramadhan selanjutnya berlanjut ke Kecamatan Waru dan Pakong, Selasa (19/3/2024).

Baca Juga: Dorong Pertumbuhan Ekonomi, Pj Bupati Pamekasan Buka Bazar UMKM

Kemudian di Kecamatan Pegantenan dan Palengaan, pada Rabu (20/3/2024). Lalu, Kecamatan Proppo dan Tlanakan pada Kamis (21/3/2024), serta Kecamatan Galis dan Pademawu pada Jumat (22/3/2024).

Kemudian di Kecamatan Kadur dan Larangan pada Selasa (26/3/2024). Terakhir, Safari digelar di Kecamatan Pamekasan pada Rabu (27/3/2024). (bel/dim/mar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Awal Mula Tarawih Cepat di Ponpes Hidayatullah Al Muhajirin Bangkalan':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO