Ajarkan Pencegahan Korupsi Sejak Dini, Pj Wali Kota Kediri Launching Kantin Kejujuran Aku Bangga

Ajarkan Pencegahan Korupsi Sejak Dini, Pj Wali Kota Kediri Launching Kantin Kejujuran Aku Bangga Pj Wali Kota Kediri, Zanariah, saat melaunching kantin kejujuran 'Aku Bangga' yang ditandai dengan potong rangkaian bunga melati. Foto: Ist

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan Kota Kediri, M. Anang Kurniawan menambahkan bahwa kantin kejujuran 'Aku Bangga' ini masuk dalam kurikulum pendidikan karakter yang di dalamnya ada budaya anti

Jadi, semua satuan pendidikan mulai dari TK hingga SMA, diminta untuk membangun atau mendirikan kantin kejujuran dengan melibatkan seluruh elemen masyarakat. Namun sekolah harus tetap melakukan pengecekan terkait produk yang dijual.

"Tadi juga sudah disampaikan para guru untuk mengecek langsung produk yang dijual ke tempat produksinya," ujarnya.

Rea salah satu wali murid yang mengantarkan anaknya mengisi acara di Kantin Kejujuran 'Aku Bangga' TK Aisyiyah Bustanul Athfal VII menyebut, kehadiran ini bisa mengajarkan anak-anak untuk berperilaku jujur. Jadi mereka juga bisa belajar tentang harga, cara menghitung uang dan lainnya.

"Selain itu, anak-anak bisa langsung praktek sesuai dengan realisasi di kehidupan nyata. Harapannya acara seperti Fantasi ini bisa berkelanjutan dan dikembangkan menjadi yang lebih menarik lagi," ucapnya.

Turut mendampingi Kapolres Kediri Kota AKBP Bramastyo Priaji, Kepala Kemenag Kota Kediri Mohammad Qoyyim, Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Kediri Adi Prayitno, perwakilan Pengadilan Negeri Kota Kediri dan Kejaksaan Negeri Kediri.(uji/mar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO