Kades Karang Anyar Daftar Bacawabup Sampang ke PKS

Kades Karang Anyar Daftar Bacawabup Sampang ke PKS Kades Karang Anyar Ach. Sabra'i (tengah) saat mendaftar bacawabup ke DPD PKS Sampang.

SAMPANG, BANGSAONLINE.com - Kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Sampang 2024 bakal diramaikan oleh sosok kepala desa. Ia adalah Ach Sabra'i, Kepala Desa Karang Anyar, Kecamatan Ketapang, yang resmi mendaftar sebagai bakal calon wakil bupati (bacawabup) melalui Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

Kepada wartawan, Sabra'i mengaku mantap maju di Pilkada Sampang 2024 setelah mendapat dukungan dari sejumlah tokoh ulama.

Baca Juga: Polda Jatim Ungkap Kronologi Carok Maut yang Tewaskan Salah Satu Tim Paslon Pilbup Sampang

"Mendaftar di DPD PKS ini hanya membidik rekom bacawabup, bukan cabup. Hal ini karena dorongan tokoh ulama," katanya, Selasa (4/6/2024).

Pantauan wartawan, Sabra'i datang ke kantor DPD didampingi oleh ulama, tokoh masyarakat, dan tokoh pemuda. Ia sempat memaparkan visi misinya kepada jajaran pengurus PKS.

Menurut Sabra'i, PKS merupakan partai politik pilihan tokoh ulama. Karena itu, ia memilih melamar bacawabup melalui PKS.

Baca Juga: Istri Korban Insiden Berdarah di Ketapang Sampang Doakan Pasangan Mandat Menang Pilkada 2024

"Mendaftar pertama kali di PKS ini karena bagi saya dan para tokoh, partai politik inilah pilihan tokoh ulama," ujarnya.

Sementara Ketua DPD , Mahfud, berterima kasih karena Sabra'i memilih partainya sebagai kendaraan untuk maju di Pilkada 2024 mendatang. 

"Sebagimana keputusan internal partai, siapa pun yang akan mendaftar ke PKS tetap akan disambut baik untuk membawa Sampang yang baik," ungkapnya.

Baca Juga: Pemkab-Bawaslu Sampang Gelar Istighosah dan Puncak Apel Siaga Pengawasan Pilkada 2024

Mahfud membocorkan visi Kades Karang Anyar saat mendaftar di DPD PKS. Menurut caleg terpilih itu, Ach Sabra'i berbekal perubahan-perubahan desa yang dipimpinnya selama 20 tahun.

"Dia (Sabra'i) bisa membawa perubahan Desa Karang Anyar dari angka kemiskinan, keamanan, dan kondusivitas saat menjadi kades," katanya.

Selain Sabra'i, sebelumnya juga telah menerima pendaftaran (mantan Bupati Sampang periode 2008-2013) untuk Pilkada yang akan datang.

Baca Juga: Tim Paslon Mandat Sampaikan 5 Poin Pernyataan Sikap atas Tewasnya Simpatisan Paslon Jimat Sakteh

" mendaftar bacabup, sementara Ach Sabra'i bacawabup," pungkasnya. (tam/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO