Tingkatkan Partisipasi Masyarakat, KPU Kota Batu Gencarkan Sosialisasi Pilkada 2024

Tingkatkan Partisipasi Masyarakat, KPU Kota Batu Gencarkan Sosialisasi Pilkada 2024 Sosialisasi Pilkada 2024 yang digelar KPU Kota Batu.

Secara teknis, kata dia, sosialisasi dilakukan di setiap kecamatan dan desa/kelurahan dengan melibatkan seluruh elemen masyarakat.

“Saat ini, bersama PPK dan PPS sedang melakukan sosialisasi secara masif, kegiatan ada di setiap desa/kelurahan. Tentu, kami membutuhkan dukungan semua pihak agar pelaksanaan di Kota Batu bisa lancar dan sukses,” tuturnya

Kasubbag Ariansyah Mustafa mengatakan pelaksanaan sosialisasi di tingkat kecamatan dan desa/kelurahan dilakukan oleh masing-masing PPK dan PPS.

"Sasaran peserta ialah unsur pemerintah kecamatan, kelurahan, desa; TNI/POLRI; organisasi masyarakat, perempuan, dan kepemudaan; sekolah dan pemilih pemula; RT/RW; tokoh agama dan masyarakat; serta seluruh elemen masyarakat" ujarnya

Ariansyah menegaskan, kegiatan sosialisasi akan dilakukan secara berkelanjutan selama tahapan berlangsung. Selain melalui forum pertemuan, PPK dan PPS juga telah menyiapkan sosialisasi secara kreatif dan rekreatif, seperti melalui kegiatan lomba, jalan sehat, event sosial budaya, dan sebagainya. (adi/mar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Pasangan Edi Hadiyanto Daftar Bacakada Situbondo ke PPP':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO