LAMONGAN,BANGSAONLINE.com - Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Lamongan menggelar acara workshop pendidikan dan pelatihan digitalisasi merdeka belajar, di Convention Hall PGRI Lamongan, Rabu(31/7/2024).
Kegiatan tersebut sebagai upaya untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan menyesuaikan dengan perkembangan teknologi atau digitalisasi.
Baca Juga: Khofifah Apresiasi Perajin Tenun Ikat Parengan Lamongan yang Tetap Eksis hingga Generasi ke-3
"Guru memiliki peran penting dalam proses kegiatan belajar dan mengajar, jadi harus fleksibel terutama dalam menghadapi kemajuan teknologi," tutur Bupati Lamongan Yuhronur Efendi saat membuka kegiatan workshop bersama PGRI (Kecamatan Lamongan, Deket, dan Turi).
Bupati Yuhronur menjelaskan bahwa teknologi sudah melekat dengan kehidupan sehari-hari dan berbagai kalangan.
Terlebih saat ini dunia sudah menghadapi revolusi industri 5.0, mengacu pada perkembangan teknologi yang terus meningkatkan otomatisasi dan digitalisasi dalam industri dan sektor produksi.
Baca Juga: Polres Lamongan Amankan Terduga Pelaku Pembunuhan di Bekas Warung Kopi
"Penggunaan internet dan teknologi digital sudah tidak dapat dihindari lagi, tugas kita adalah terus menambah kompetensi diri," jelasnya
Pada kesempatan tersebut dia mengajak seluruh PGRI agar mempu memanfaatkan kemajuan teknologi dalam hal positif.
Seperti memanfaatkan untuk inovasi pembelajaran yang menarik dan efektif.
Baca Juga: Event PantuRun Sukses Digelar, Bupati Yuhronur: Kenalkan Potensi dan Ekraf Lamongan
Ketua PGRI Kabupaten Lamongan Adi Suwito bahwa workshop digitalisasi akan digelar merata untuk 27 kecamatan. Pelaksanaannya sendiri terbagi di sembilan titik hingga bulan September nanti.
"Tujuan kegiatan ini adalah menciptakan kompetensi guru. Sehingga akan menghadirkan pendidikan berkualitas," kata Adi Suwito.
Baca Juga: Marak PMK, Pemkab Lamongan Tutup Sementara Pasar Hewan dan Lakukan Vaksinasi Mandiri
Pelatihan yang dilakukan meliputi penggunaan Information and Technology (IT), android, dan Artificial intelligence (AI). Seluruh anggota PGRI akan dilatih langsung oleh tim dari PGRI Kabupaten Lamongan. (qom/van)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News