Polisi Peduli, Kapolsek Dlanggu Gandeng Bhabinkamtibmas Salurkan Bantuan Sosial

Polisi Peduli, Kapolsek Dlanggu Gandeng Bhabinkamtibmas Salurkan Bantuan Sosial Pemberian paket sembako yang dilakukan petugas dari Polsek Dlanggu.

MOJOKERTO, BANGSAONLINE.com membagikan paket sembako kepada masyarakat. Terdapat 30 paket sembako yang diberikan kepada warga-warga yang membutuhkan dari semua desa di Kecamatan Dlanggu, Rabu (4/9/2024).

Kapolsek Dlanggu, Iptu M Khoirul Umam, mengatakan bahwa bantuan paket sembako itu di antaranya berisi beras dan kebutuhan-kebutuhan pokok lainnya. Kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat yang membutuhkan.

Baca Juga: Bupati Mojokerto Terpilih Tegaskan Bantuan untuk Korban Terdampak Ledakan di Sumolawang

“Semoga dengan adanya berkah berbagi dari kegiatan ini, kita dapat saling memperkuat ikatan kebersamaan saling peduli terhadap sesame serta dapat meringankan beban masyarakat,” ujarnya.

‘’Polisi tidak hanya sebagai penegak hukum, tetapi juga dalam kegiatan sosial yang bermanfaat serta pengayom masyarakat. Kita bisa hadir dalam setiap kegiatan masyarakat dan juga memberikan dukungan moral kepada masyarakat sehingga bisa mempererat silaturahmi antara Polri dan masyarakat,’’ sambungnya.

Dalam agenda tersebut, personal tidak lupa untuk memberikan pesan dan motivasi untuk tetap semangat dalam menjalani hidup. Tak ketinggalan, warga juga diajak untuk bersama-sama menjaga kondusifitas dan stabilitas keamanan dilingkungan. (ana/mar)

Baca Juga: Rumah Anggota Polisi di Mojokerto Meledak hingga Tewaskan Ibu dan Anak

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO