BPJS Kesehatan Online, KCU Malang Permudah Layanan Bagi Masyarakat di Desa

BPJS Kesehatan Online, KCU Malang Permudah Layanan Bagi Masyarakat di Desa BPJS Kesehatan online

MALANG,BANGSAONLINE.com - BPJS Kesehatan Cabang berkolaborasi dengan desa-desa untuk menyediakan kanal layanan tanpa tatap muka melalui Program .

merupakan kanal layanan tanpa tatap muka yang dilakukan melalui media video conference (Aplikasi Zoom Meeting) atau perangkat online dari kantor desa/kelurahan setempat.

Baca Juga: Berikut Daftar Penyakit yang Tidak Ditanggung BPJS Kesehatan

"Upaya ini kami lakukan untuk memfasilitasi masyarakat yang terkendala akses atau jarak dalam mendapatkan layanan administrasi Program . BPJS Kesehatan Cabang selalu berupaya untuk meningkatkan kualitas layanan agar peserta bisa merasakan layanan Program yang mudah, cepat dan setara. Salah satunya melalui transformasi digital,” ungkap Kepala BPJS Kesehatan Cabang , Roni Kurnia Hadi Permana.

Menurut Roni, pada dasarnya layanan yang dihadirkan melalui Program tersebut sama dengan yang diberikan di kantor BPJS Kesehatan, yaitu layanan administrasi, permintaan informasi dan penanganan pengaduan.

Namun, layanan yang berkonsep jemput bola tersebut memiliki keunggulan tersendiri, sebab masyarakat tidak perlu datang ke kantor BPJS Kesehatan untuk mendapatkan layanan Program .

Baca Juga: Kejari Kota Batu Tahan 5 Tersangka Kasus Dugaan Korupsi KUR Fiktif BRI

“Selain untuk memperluas jangkauan layanan, ini juga untuk meningkatkan pemahaman peserta terhadap Program . Jadi, masyarakat juga dapat bertanya maupun konsultasi terkait informasi Program ,” jelas Roni.

Roni menambahkan, terkait konsep layanan , penanggung jawab di desa/kelurahan setempat biasanya akan menginformasikan kepada masyarakat terkait jadwal pelaksanaan dan menyiapkan perangkat komputer/laptop.

Masyarakat yang akan memanfaatkan layanan dapat datang ke kantor desa/kelurahan dengan membawa persyaratan dokumen dan akan dilayani sesuai dengan urutan.

Baca Juga: Kisah Mistis Gunung Kawi, Mitos atau Fakta? (2)

“Nantinya sinergi dan kerja sama akan diperluas dibeberapa titik di Kabupaten dan Kota Batu yang memiliki kondisi geografis yang jauh dari kantor BPJS Kesehatan,” ucap Roni.

Kepala Desa Pait, Sunarto memberikan apresiasinya kepada BPJS Kesehatan Kantor Cabang atas upayanya dalam memberikan kemudahan layanan Program melalui kepada warga Desa Pait. 

Sebagai kepala desa, pihaknya sangat mendukung terselenggaranya Program dengan turut memberikan informasi terkait Program kepada warganya. Sunarto berharap, BPJS Kesehatan terus dapat melayani masyarakat sampai hingga pelosok desa, serta dapat memberikan pelayanan hingga ke seluruh masyarakat Desa Pait khususnya.

Baca Juga: Pasutri Asal Malang Raup Rp35 Juta dari Live Streaming Adegan Ranjang, Kini Diamankan Polisi

“Banyak warga Desa Pait merasa sangat terbantu karena jarak tempuh kantor BPJS Kesehatan dengan tempat kami yang jauh. Tentunya kami sangat mendukung Program ini dengan memberikan fasilitas yang dibutuhkan,” ujar Sunarto

Ria Ningsih (34), salah satu warga Desa Pait merasakan manfaat nyata adanya layanan . Dirinya menyampaikan rasa terima kasih kepada BPJS Kesehatan atas terobosan yang telah dilakukan.

Terlebih dikarenakan jarak tempat tinggal dan Kantor BPJS Kesehatan yang cukup jauh, adanya bisa menghemat waktu maupun biaya yang bisa saja ia keluarkan untuk transportasi.

Baca Juga: Jangan Lupa Bayar! Segini Rincian Iuran Pembayaran BPJS Kesehatan 2025

“Saya merasa sangat terbantu dengan adanya ini. Waktu itu saya mendapatkan informasi yang dibagikan di grup Whatsapp desa katanya mau ada layanan itu, alhamdulillah pikir saya. Jadi, saya langsung datang ke kantor desa, kemudian mendapatkan pelayanan dari petugas BPJS Kesehatan melalui video conference itu. Pelayanannya cepat dan petugasnya ramah juga,” ujar Ria. (adv/)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Warung Bebek Goreng H. Slamet di Kota Malang Terbakar':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO