Jumat Curhat Kapolres Madiun, Dengarkan Keluhan Masyarakan Sekaligus Santunan Anak Yatim

 Jumat Curhat Kapolres Madiun, Dengarkan Keluhan Masyarakan Sekaligus Santunan Anak Yatim Kapolres Madiun saat membagikan santunan anak yatim di agenda Jumat Curhat

Bantuan tersebut diharapkan dapat meringankan beban mereka serta memberikan semangat dalam menjalani kehidupan.

"Polri tidak hanya hadir sebagai aparat penegak hukum, tetapi juga sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat. Melalui kegiatan ini, kami ingin menunjukkan bahwa kepolisian selalu peduli terhadap kesejahteraan warga, terutama mereka yang membutuhkan perhatian lebih," tambahnya.

Kegiatan ini disambut baik oleh masyarakat Kelurahan Mlilir. Salah seorang warga mengungkapkan rasa terima kasih atas kepedulian dan perhatian yang diberikan oleh Polres Madiun.

"Kami sangat mengapresiasi kegiatan ini. Selain bisa menyampaikan keluhan secara langsung, kami juga merasa bahwa kepolisian benar-benar dekat dengan masyarakat. Semoga kegiatan seperti ini terus berlanjut," ungkap salah satu tokoh masyarakat setempat.(dro/van)