Cara dan Solusi Dapat Kode Billing dengan Cepat saat SPT Masa PPh Tunggu Pembayaran di Coretax

Cara dan Solusi Dapat Kode Billing dengan Cepat saat SPT Masa PPh Tunggu Pembayaran di Coretax Atasi kendala kode billing tidak muncul di Coretax

SEMARANG,BANGSAONLINE.com - Bagi para wajib pajak sering mengalami kendala saat hendak pembayaran Surat Pemberitahuan (SPT) masa melalui Coretax.

Salah satu kendala yang muncul dan dirasakan pengguna Cortax yakni status SPT berubah menjadi 'menunggu pembayaran'.

Yang membingungkannya lagi, kode billing tidak otomatis muncul atau terdownload di halaman.

Berikut ini adalah solusi untuk mengatasi kode billing tidak muncul saat melakukan pembayaran SPT di Coretax.

Namun, ketahui dulu penyebabnya agar tidak salah langkah dan bisa menyelesaikan pembayran SPT dengan lancar.

Penyebab Kode Billing Tidak Muncul Secara Otomatis

Sebelum mengatasi masalah ini, penting mengetahui mengapa hal tersebut terjadi. Pada dasarnya, setelah klik 'Bayar dan Lapor' di Coretax, seharusnya kode billing otomatis tersedia untuk diunduh.