SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Guna memanjakan konsumen XL, PT. XL Axiata dengan jaringan AXIS, menghadirkan dua produk terbaru yaitu paket BRONET (browsing dan internet) dan tarif AXIS HOREEE!, Rabu (25/11/2015).
Mengusung gaya hidup Iritology, melalui AXIS, PT. XL Axiata, Tbk (XL) konsisten untuk menenuhi kebutuhan pelanggan atas layanan data yang terjangkau.
Baca Juga: XL Axiata Siapkan Mahasiswa Beradaptasi dengan Tren Industri 4.0
Desy Sari Dewi selaku VP XL East Region mengatakan bahwa kedua layanan ini merupakan respon atas kebutuhan masyarakat yang semakin tidak bisa terlepaskan dari kebutuhan akses internet dan data.
"Dengan visi “Iritology” (biaya hemat) yang dibutuhkan masyarakat, melalui AXIS mencoba untuk selalu menghadirkan dan memberikan layanan berkomunikasi dengan biaya yang irit," kata Desy.
Desy menambahkan, program dari AXIS ini sekaligus akan memudahkan masyarakat yang sebelumnya belum atau jarang mengakses internet dan data. Dengan memberikan fasilitas paket data dengan biaya yang irit, masyarakat yang masih awam dengan layanan internet akan bisa mencoba menggunakan paket data yang relatif besar untuk mendapatkan pengalaman yang berbeda namun dengan harga yang terjangkau.
Baca Juga: XL Axiata Dukung Pemerataan Pembangunan di Kawasan Timur Indonesia
Paket BRONET sendiri adalah paket dengan kuota data 1GB untuk 30 hari, dengan harga hanya Rp 14.900. Terdapat juga paket BRONET lain yang bisa dipilih sesuai kebutuhan pelanggan.
Sedangkan paket AXIS HOREEE! merupakan tarif dengan manfaat Gratis Internetan 300MB/bulan (10MB/hari) selama masa aktif. "Aktivitas komunikasi pelanggan akan semakin lengkap dengan bonus lain yang diberikan berupa layanan dasar nelpon ke sesama AXIS hanya Rp 250/20 detik," sambung Desy.
Untuk pelanggan yang menggunakan minimal 1 menit pada jam (00.00 – 17.00 WIB) dan 2 menit di jam 17.00 - 20.00 WIB akan langsung mendapatkan bonus telepon 100 menit ke nomor AXIS per harinya. Tarif terjangkau untuk nelpon ke operator lain hanya Rp 799/menit juga bisa didapat pada paket ini.
Baca Juga: Hari Pelanggan Nasional 2019, XL Axiata Berikan Pelayanan Terbaik kepada Pelanggan
Tidak hanya itu, pelanggan juga dimanjakan dengan tarif SMS irit Rp 150/SMS, dan bagi pengguna yang sudah mengirim 6 SMS akan langsung mendapatkan 100 SMS ke semua operator per harinya. Bagi pelanggan lama, bisa mengaktifkan layanan melalui *123*4#.
Saat ini AXIS sudah memiliki beberapa layanan unggulan, yaitu Promo Rabu Rawit (Rabu Wajib Irit) yang memberikan promo berbeda setiap hari Rabu, Paket Karet dengan kelebihan masa aktif yang panjang, Paket BRONET, dan Tarif HOREEE!.
Semua program AXIS memiliki keunggulan berupa layanan yang bermanfaat, dengan tarif irit. Layanan AXIS bisa diperoleh di hampir di semua provinsi di Indonesia, dan tersedia hingga di outlet-outlet yang berada di tengah masyarakat. (yan/rev)
Baca Juga: XL Axiata Bersama Bakamla RI Rintis Desa Maritim di Pulau Sebatik
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News