Ribuan Anggota Linmas di Tuban Gelar Simulasi Penanganan Pilkada Rusuh

Ribuan Anggota Linmas di Tuban Gelar Simulasi Penanganan Pilkada Rusuh foto: suwandi/ BANGSAONLINE

TUBAN, BANGSAONLINE.com - Ribuan anggota Pelindung Masyarakat (linmas) Tuban menggelar simulasi penanganan Pilkada 2015 rusuh di Gedung Olahraga Ragga Jaya Anoraga, Jum’at (27/11). Selain anggota linmas, pasukan TNI dan Polri turut ikut dalam simulasi itu.

Ceritanya, kerusuhan pilkada dimulai dari salah satu Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang berada di Kelurahan Latsarai, Kecamatan Tuban. Di TPS tersebut terdapat dua orang warga setempat yang membuat kegaduahan. Kemudian, perusuh itu mempengaruhi warga lain supaya tidak menggunakan hak pilihnya. Namun, ada warga lain yang tidak terima dengan perilaku perusuh tersebut. Akhirnya terjadi adu mulut dan baku hantam. Dari keributan tersebut, para anggota linmas akhirnya mengamankan dua orang provokator.

Tidak berhenti di situ, kegaduhan di dalam TPS semakin menjadi. Pasalnya, terdapat warga lain dengan massa lebih besar semakin membuat kerusuhan d TPS. Bahkan, TPS tersebut diacak-acak dan kotak suara dicuri. Melihat kerusuahan itu, linmas bekerjasama dengan TNI dan Polri langsung menangkap perusuh tersebut.

Wakil Bupati Tuban, Ir Noor Nahar Husein seusai membuka simulasi mengatakan, bahwa ini dilakukan sebagai antisipasi apabila pada penyelenggaraan pilkada Desember besok terjadi kerusuan. 

“Semoga dengan simulasi ini anggota linmas, TNI dan Polri dapat bekerja sama dan sigap dalam menangani pilkada Tuban yang rawan rusuh,” harapnya. (wan/rev)