TNI AU Heran, Baru Dibeli, Pesawat Buatan Korsel itu Jatuh saat Akrobatik

TNI AU Heran, Baru Dibeli, Pesawat Buatan Korsel itu Jatuh saat Akrobatik Bangkai Pesawat Golden Eagle yang jatuh. foto: merdeka.com

YOGYAKARTA, BANGSAONLINE.com - Pesawat latih militer TNI AU, T50 Golden Eagle, buatan Korea Aerospace Industries, Korea Selatan, jatuh di kompleks Akademi Angkatan Udara, Bandara Adi Sucipto, Yogyakarta, Minggu (20/12). Padahal, itu belum lama ini dibeli.

Menurut Kadispen TNI AU, Marsekal Madya Dwi Badarmanto, itu salah satu dari 16 yang dipesan dari Korea Selatan. Dia juga mengatakan, burung besi itu sudah sering dipakai beraksi, baik buat berlatih atau aerobatik.

"Iya itu yang baru dibeli kemarin. Sudah sering itu dipakai. Makanya ini kita mau cari tahu kenapa," kata Dwi saat dihubungi.

Dwi menambahkan, itu sebenarnya sedang melakukan atraksi. "Di Gebyar Dirgantara, lagi solo demo. Ini kecelakaan tunggal," ucap Dwi.

Dwi mengatakan, dua awak itu meninggal. "Betul meninggal. Dua-duanya pilot. Kapten Penerbang Dwi Cahyadi, dan Letkol Penerbang Marda Sarjono," ujar Dwi.

Seperti apa kecanggihan tersebut?

Gelaran Yogya Airshow yang merupakan rangkaian Gebyar Dirgantara diadakan sejak Sabtu kemarin. Bukan untuk pertama kalinya T-50i Golden Eagle beratraksi. Pada 13 Februari 2014 lalu buatan Korea Aerospace Industries (KAI) melakukan atraksi di langit Indonesia.

Sumber: Merdeka.com/detik.com

Lihat juga video 'Minta Pesawat yang Bisa Mendarat di Matahari':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO