Disidak Komisi E DPRD Jatim, Posko Kesehatan Dinkes Dinilai Tak Sesuai Standar

Disidak Komisi E DPRD Jatim, Posko Kesehatan Dinkes Dinilai Tak Sesuai Standar

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Inspeksi mendadak (sidak) Komisi E DPRD kabupaten Sidoarjo di terminal Purabaya, Bungurasih untuk memantau posko kesehatan yang didirikan dinas kesehatan Sidoarjo didapati posko kesehatan tidak memenuhi standar. Bahkan posko tersebut numpang di posko milik Polres Sidoarjo yang juga berada di area terminal. Selain itu, posko kesehatan juga tanpa dilengkapi peralatan kesehatan dan minim obat-obatan.

‎Agung Mulyono, Ketua Komisi E DPRD Jatim, menyampaikan posko yang didirikan Dinkes memang kurang memadai. Sebaliknya, untuk Posko kesehatan yang didirikan BPJS kesehatan (badan penyelenggara jaminan sosial) sudah memenuhi standar. Sebab, selain dilengkapi peralatan medis untuk pemeriksaan secara umum, juga dilengkapi velbed untuk pemeriksaan pasien, bahkan juga dilengkapi obat-obatan dan pijat mesin.

Baca Juga: Jatim Siap Sambut Mudik 2024, Adhy Karyono Siagakan Ratusan Fasyankes hingga Poskes

"Untuk posko dinkes di Bungurasih harus berkolaborasi dengan posko BPJS kesehatan dalam menangani pasien karena kondisi posko dinkes tidak memadai. Posko dinkes di sejumlah daerah harus dibuat sesuai standart dan minimal ada emergency kit," ungkap Politisi dari Fraksi Partai Demokrat ini, Jumat (1/7).

Sementara itu Mokhamad Cucu Zakaria, kepala cabang utama BPJS kesehatan, Surabaya menuturkan, posko kesehatan BPJS ini dibuka untuk masyarakat umum dan tidak harus memiliki kartu BPJS, posko didirikan mulai hari ini sampai h+1 Lebaran.

"Posko ini menangani berbagai keluhan pemudik dan langsung ditanggani jika sakit yang diderita kategori ringan, tapi jika yang diderita memerlukan tindakan lebih lanjut, juga disediakan ambulan untuk membawa pasien ke rumah sakit terdekat," pungkasnya.

Baca Juga: Ketua Fraksi Gerindra Apresiasi Layanan Mudik 2023 di Jatim Berjalan Lancar

Sidak Komisi E yang dipimpin Agung Mulyono itu diikuti oleh Wakil Ketua Komisi E, Herry Sugiono (Fraksi Partai Golkar) dan sejumlah anggota Komisi E lainnya, seperti Benjamin Kristianto (Fraksi Gerindra), Reno Zulkarnaen (Fraksi Partai Demokrat), Gatot Supriyadi (Fraksi PDI Perjuangan).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO