Baru Buka Dua Bulan di Stren Kali, Isi Perabot Warung Makan Hanyut karena Banjir

Baru Buka Dua Bulan di Stren Kali, Isi Perabot Warung Makan Hanyut karena Banjir kondisi warung Ponirah yang akan dibongkar. foto: herman/ BANGSAONLINE

TRENGGALEK, BANGSAONLINE.com - Nasib sial dialami Ponirah, pemilik warung makan di Desa Ngadirenggo Kecamatan Pogalan, Trenggalek. Pasalnya baru dua bulan ia membuka usaha warung makan, Senin (11/10) dini hari kemarin sekitar pukul 03.00 wib warung makannya rusak parah diterjang banjir, dan seluruh isinya hanyut.

"Bagian dapur warung saya ini rusak karena plengsengan yang ada di sebelahnya ambrol pada selasa pagi sekitar jam tiga" kata Ponirah, di lokasi kejadian Rabu (12/10/2016).

Baca Juga: Pastikan Penanganan Infrastruktur Berjalan Cepat, Bupati Trenggalek Lakukan Peninjauan

Kata Ponirah, ambrolnya plengsengan yang letaknya tepat di sebelah selatan jembatan Desa Ngadirenggo ini dikarenakan imbas dari bencana banjir yang terjadi pada hari Minggu lalu (9/10/2016). Ketinggian air yang meluap ke permukiman warga mencapai setengah meter termasuk menggenangi warung miliknya.

"Padahal baru dua bulan ini saya buka usaha warung makan, kok ya ada banjir. Ya terpaksa saya tutup," keluhnya.

Tak hanya bagian dapur yang rusak, seluruh perabotan memasak miliknya mulai kompor gas, lemari kaca, piring gelas juga turut terperosok ke sungai. Lebih lanjut kata Ponirah total kerugian yang ia alami diperkirakan Rp 30 juta.

Baca Juga: Bupati Arifin Tinjau Sungai Domerto yang Nyaris Rata dengan Tanah

Saat ini warung milik Ponirah terpaksa di bongkar semuanya dan ia pun berhenti sementara membuka usaha warung makan. Ponirah berharap agar pemerintah daerah memberi bantuan atas kerugian yang ia alami. (man)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO