PAMEKASAN, BANGSAONLINE.com - Dalam satu hari, warga Pamekasan digegerkan penemuan 2 mayat di dua tempat. Pertama adalah mayat As'adi (60) warga desa Montok kecamatan Larangan yang ditemukan di atas perahunya sendiri. Sedangkan yang kedua, adalah mayat Amiruddin (57), warga dusun karang panasnya desa Ponteh, Galis, yang ditemukan di desa pandan, Rabu (29/3) kemarin sekitar pukul 21.00 wib.
Kedua Korban ditemukan warga sudah tidak bernyawa. Bahkan, mayat Amiruddin ditemukan sudah membusuk karena diduga meninggal sejak tiga hari yang lalu.
Baca Juga: Tegas Ingatkan soal Netralitas ASN, Pj Bupati Pamekasan: Bawaslu Bisa Melacak secara Digital
Untuk As'adi, mayatnya ditemukan oleh sesama nelayan di atas perahunya sekitar pukul 15.30 wib. "Waktu mau melaut, kami menemukan korban sudah meninggal di atas perahunya," ujar Mahfud (30) dan Supri (30), saksi yang menemukan pertama kali mayat As'adi.
Sedangkan Amiruddin, menurut Rossi (37), yang juga suami kepala desa Ponteh, ditemukan dalam keadaan sudah membengkak dan berbau busuk.
Baca Juga: Menantu Tega Tusuk Mertua di Pamekasan
Kasubag Humas Polres Pamekasan, AKP Osa Maliki, membenarkan temuan dua sosok mayat ini. "Korban sudah di evakuasi ke RSUD Pamekasan untuk di lakukan visum," singkatnya, Kamis (30/03). (err/rev)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News