Sekolah di Lingkup Kemenag Blitar akan Cairkan KIP Senilai Rp 7,4 Miliar

Sekolah di Lingkup Kemenag Blitar akan Cairkan KIP Senilai Rp 7,4 Miliar Ilustrasi

BLITAR, BANGSAONLINE.com - Sebanyak 12.215 siswa-siswi yang sekolah di lembaga pendidikan lingkup Kementerian Agama, di Kabupaten Blitar seperti Madrasah Ibtidaiyah (MI), Madrasah Tsanawiyah (MTs) dan Madrasah Aliah (MA), bakal mendapat angin segar. Pasalnya tahun ini Pemerintah Pusat melalui Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Blitar bakal menggelontorkan bantuan untuk siswa miskin, melalui Kartu Indonesia Pintar (KIP).

Diungkapkan Humas Kemenag Kabupaten Blitar, Jamil Mashadi, tahun ini masing-masing tingkatan mulai dari MI hingga MA, bakal menerima bantuan program KIP. Menurut dia, jumlah total bantuan yang akan disalurkan mencapai Rp 7,4 miliar. Dengan rincian, untuk tingkat MI, jumlah anggaran yang disediakan yakni Rp 3 miliar, untuk tingkat MTs jumlah anggaran yang disediakan Rp 3 miliar dan untuk tingkat MA, jumlah anggaran yang disediakan Rp 1,4 miliar.

Baca Juga: Bupati Rini Serahkan SK Penugasan Guru sebagai Kasek Jenjang SD dan SMP Dinas Pendidikan Blitar

"Artinya, masing-masing tingkatan sudah dianggarkan sendiri, " ungkap Jamil Mashadi kepada wartawan, Minggu (04/06).

Sedangkan untuk jumlah siswa-siswi penerima bantuan program KIP, lanjut Jamil, yang terbanyak yakni ditingkat MI dengan rincian jumlah penerima mencapai 6,767 siswa. Sementara untuk tingkat MTs jumlah penerima 4,011 siswa, dan tingkat MA jumlah penerima mencapai 1.437 siswa.

"Untuk jumlah penerima, tingkat MI paling banyak dan tingkat MA paling rendah,” katanya.

Baca Juga: Antisipasi Penularan Covid-19, PTM di Kota Blitar Dihentikan

Jamil menjelaskan, saat ini untuk program KIP di tingkat MI swasta, sebagian sudah tersalurkan. Sedangkan untuk MI negeri, masih belum. Namun, dalam waktu dekat, semua anggaran akan dibagikan, baik dilembaga pendidikan swasta maupun negeri dan tingkat MI hingga MA.

"Untuk saat ini, memang sudah ada yang disalurkan dan belum, tapi dalam waktu dekat akan dibagikan semuanya," imbuhnya. (blt1/tri/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO