MALANG, BANGSAONLINE.com - Dukungan politik terhadap Emil Elestianto Dardak terus mengalir. Yang mengejutkan kali ini dukungan datang dari mantan Ketua DPC PDI P Kabupaten Malang, Geng Wahyudi. Dukungan ini disampaikan Geng Wahyudi saat Emil Dardak bersilaturahim di rumahnya, Pakisaji, Kabupaten Malang, Minggu (15/4).
Dalam obrolannya bersama Emil, Geng Wahyudi menyatakan dengan tegas akan membantu Emil dengan jaringan yang ia miliki.
Baca Juga: Buntut Pemecatan Gunawan HS, Tim Hukum GUS Laporkan Ketua dan Sekretaris DPC PDIP Kabupaten Malang
"Saya akan bantu Mas Emil dengan jaringan-jaringan yang ada,ā€¯tegasnya kepada Emil di tengah-tengah wartawan.
Emil Dardak merasa bersyukur dapat bersilaturahim dengan mantan Ketua DPC PDI-P Kabupaten Malang ini. Menurut orang nomor satu di Trenggalek ini, dukungan Geng Wahyudi akan berkontribusi bagi kemenangannya di Malang Raya.
"Saya khusus hari ini sowan dan mohon doa restu dengan beliau juga dukungan untuk bagaimana langkah ke depan bisa baik. Terutama juga isu pembangunan di Malang raya yang perlu jadi perhatian saya," kata suami Arumi Bachsin ini.
Baca Juga: Pilkada Malang, Paslon HC-Ganis, Bersih, Belum Terkontaminasi Virus Kekuasaan
Cucu tokoh NU Trenggalek, Mbah Dardak ini juga berharap dukungan dari Geng Wahyudi akan terus berkembang menggerakkan masyarakat untuk memenangkan pasangan Khofifah-Emil dalam Pilgub Jatim 2018.
"Tadi ada Mendoan tempe khas Malang yang enak banget. Saya bersyukur seseorang yang dalam kesehariannya memperhatikan masyarakat dan dukungan dari beliau adalah dukungan yang luar bisa di Malang Raya ini," pungkasnya. (mdr/ns)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News