Pertamina EP dan PT SI Berbagi dengan Anak Yatim di Ponpes Senori

Pertamina EP dan PT SI Berbagi dengan Anak Yatim di Ponpes Senori Puluhan santri dan anak-anak yatim yang berasal dari Kecamatan Senori mendapatkan berkah ramadan.

TUBAN, BANGSAONLINE.com - Puluhan santri dan anak-anak yatim yang berasal dari Kecamatan Senori mendapatkan berkah ramadan. Mereka mendapat sejumlah bingkisan dan santunan dari perusahan PT SG dan PT bertempat di Ponpes Mansyaul Huda II Desa Jatisari Kecamatan Senori, pada Kamis (7/6).

Dalam santunan yatim dan buka bersama dengan santri tersebut turut hadir Biro Bina Lingkungan Tuban, PT Semen Indonesia, Setiawan Prasetyo yang didampingi oleh Direktur Produksi PT SG, Joko Sulistyanto. Sedangkan, perwakilan Asset 4 dihadiri oleh Goverment and Public Relations Asistant Manager Asset 4, Pandji Galih Anoraga yang duduk berdampingan bersama Forkopimka Senori dan pengasuh ponpes Mansyaul Huda II, KH. Muhammad Muhyiddin Munawar.

Baca Juga: Bangun Ekosistem Berbasis Sinergi, Langkah SIG Dukung Proyek IKN

Acara diawali dengan sambutan dari kedua perwakilan perusahaan SG dan dilanjutkan oleh . Kemudian ada tausiyah oleh KH. Mohammad Najib.

"Alhamdulilah, di bulan puasa tepatnya malam 23 hari ini, perusahan SG dapat berbagi dengan 250 anak yatim di Senori," ungkap Joko Sulistyanto di halaman Ponpes Mansyaul Huda Senori.

Hal yang sama dikatakan oleh Pandji Galih Anoraga. "Sudah sepatutnya mendekatkan diri dengan lingkungan masyarakat "Syukur Alhamdullilah pada sore ini kita dapat berbagi dengan anak-anak yatim," paparnya.

Baca Juga: Berkat Pertamina, Pemuda Berdarah Bojonegoro Sukses Kembangkan Maggot di Banggai Sulteng

Sementara itu, Putra Pengasuh Ponpes Mansyaul Huda II, Ali Asa'di menuturkan, santunan ini merupakan rangkaian agenda tahunan. Kebetulan pada tahun ini Semen Indonesia dan ikut ambil bagian dari kegiatan sosial.

"Alhamdulillah acaranya berjalan lancar," pungkasnya. (ahm/ian) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO