Semangat YSKS Berbagi Sembako Meski Harus Menerjang Medan Terjal Selama 3 Jam

Semangat YSKS Berbagi Sembako Meski Harus Menerjang Medan Terjal Selama 3 Jam Bung Karna menyerahkan sembako kepada warga Dusun Alun-alun, Kec Arjasa, Situbondo.

SITUBONDO, BANGSAONLINE.com - Bermodalkan semangat berbagi, medan terjal yang baru dibuka belum genap setahun dan harus ditempuh dalam waktu kurang lebih tiga jam tidak menyurutkan semangat Yayasan Sosial Kami (YSKS) melakukan bakti sosial. Mereka tak patah arang demi bisa bagi-bagi sembako kepada seratus orang lebih masyarakat dan anak yatim di Dusun Alun-alun Desa Jatisari Kecamatan Arjasa, , Sabtu (29/9).

Kegiatan bakti sosial tersebut dihadiri langsung pembina YSKS, Drs. H. Karna Suswandi yang saat ini menjabat sebagai Plt Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bondowoso, Camat Arjasa, Sudarto, SE, MM, Puluhan anggota YSKS, sejumlah mahasiswa dari Pesantren Wali Songo yang sedang melaksanakan KKN, dan ratusan masyarakat Dusun Alun-alun.

Baca Juga: Saluran Irigasi Ditutup Pengembang, 1 Hektare Sawah di Mimbaan Situbondo Terancam Tidak Terairi

Bung Karna, sapaan akrab Drs. H. Karna Suswandi ini menceritakan, ide dan dibentuknya YSKS bermula pada saat dirinya diajak oleh sejumlah pemuda yang peduli terhadap persoalan kemiskinan di . Karena kesamaan visi itulah, Bung Karna langsung menyambut baik semangat para pemuda tersebut dengan mendirikan YSKS yang terdiri dari sejumlah unsur latar belakang, di antaranya para pegiat sosial, pelaku pendampingan, aktivis, santri, hingga kalangan jurnalis.

Bung Karna mengatakan, meskipun YSKS baru didirikan, namun dirinya sudah lama melakukan aktivitas serupa di berbagai tempat termasuk di Kabupaten sejak bertahun-tahun yang lalu.

“Kami tentu sangat berharap dukungan banyak pihak, utamanya masyarakat agar terus bisa memberi dan berbagi kepada masyarakat yang membutuhkan. Sehingga keberadaan kami benar-benar dirasakan manfaatnya. Kegiatan berbagi ini sudah lama dan rutin kami lakukan sejak diminta oleh Almarhum KH. A. Sufyan Miftahul Arifin,” ujar Bung Karna.

Baca Juga: Cegah PMK Menyebar, Pemkab Situbondo Tutup Sementara Seluruh Pasar Hewan

Bung Karna menambahkan, dirinya bersama YSKS akan terus melakukan pendampingan sebagai upaya peningkatan ekonomi dengan pembagian bibit pohon secara gratis kepada masyarakat Dusun Alun-alun ini.

“Kami mohon pembagian bibit sengon ini terus dikawal agar ditanam di lahan milik warga. Selain untuk menghijaukan lahan yang tandus, penanaman pohon sengon ini juga bernilai ekonomis saat besar nanti,” tutupnya.

Informasi yang didapat menyebutkan, rombongan YSKS harus menempuh medan berat menuju Dusun Alun-alun Kecamatan Arjasa ini. Cuaca panas dan jalan tanah yang terjal dan berkelok tersebut di tempuh dalam waktu sekitar tiga jam lamanya tidak menyurutkan semangat untuk berbagi dengan masyarakat di .

Baca Juga: Dosen Unars Sebut Hutan Gundul Jadi Penyebab Banjir Bandang di Kendit Situbondo

Setibanya di Dusun Alun-Alun, rombongan YSKS yang dipimpin langsung oleh Bung Karna langsung disambut antusias oleh ratusan warga. Acara yang diawali dengan pembacaan Shalawat Nariyah ini kemudian diakhiri dengan pemberian sembako kepada seratus lebih penduduk dusun Alun-alun serta sejumlah anak yatim. (had/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Pasangan Edi Hadiyanto Daftar Bacakada Situbondo ke PPP':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO