Tolak RUU Pilkada, PMII Situbondo Demo DPRD

Tolak RUU Pilkada, PMII Situbondo Demo DPRD Puluhan mahasiswa PMII Situbondo saat berdemo tolak RUU Pilkada

SITUBONDO (bangsaonloine)

Puluhan aktivis Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Cabang Situbondo melakukan aksi demonstrasi ke gedung DPRD Situbondo menolak RUU Pilkada oleh DPR, kemarin (19/9). Pendemo dalam orasinya menuntut anggota DPRD Situbondo untuk menolak disahkannya RUU Pilkada karena dinilai mencederai demokrasi dan bahkan menghianati rakyat.

Baca Juga: Peringati Harlah PMII ke-58, Ribuan Kader dan Warga Bondowoso Ikuti JJS Bareng Bupati

"RUU Pilkada bertentangan dengan amanah UUD 45 dan pancasila. Kami menolak adanya RUU Pilkada disahkan," teriak Rohman dalam orasinya.

Fathorrahman, ketua PMII Situbondo dalam pernyataan sikapnya mengatakan, PMII menuntut anggota DPRD Situbondo bersama dengan PMII menolak RUU Pilkada karena dinilai melanggar konstitusi negara dan UUD 45 tentang kedaulatan rakyat dan demokrasi.

"Kami meminta ketua DPRD Situbondo bersama PMII Situbondo menolak RUU Pilkada serta mengirim surat penolakan kepada DPR RI," ujar Fathorrahman ketua PMII Situbondo.

Baca Juga: Malam Tasyakuran Harlah PMII ke-57 di Bondowoso, Bupati Amin Beri Wejangan

Ketua DPRD sementara, Bashori Sonhaji, mengatakan pihaknya akan menyambungkan aspirasi yang disampaikan masyarakat. Namun untuk menyatakan penolakan secara kelembagaan menurutnya harus disetujui melalui rapat paripurna.

"Secara pribadi harapannya beginilah, karena sama sama tahu perbincangan perbedaan cara pandang pakar hukum tata negara, jadi menunggu saja apa yang menjadi keputusan terbaik di DPR RI," terang Bashori.

Bashori menambahkan, dirinya siap melaksanakan apa yang menjadi keputusan DPP PKB. "Iya, apapun yang menjadi aspirasi DPP di pusat sana akan kita dukung," lanjutnya.

Baca Juga: PC PMII Bondowoso Bantu Korban Gempa Pidie Jaya Peralatan Sekolah

Bashori juga mengiyakan dirinya secara pribadi menolak RUU Pilkada disahkan. "Kan sudah dinyatakan menolak, kan tidak perlu dikomentari," pungkasnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO