SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Puluhan pemandu lagu (purel) diamankan dalam razia gabungan di sejumlah Cafe yang digelar Kamis (8/11) malam kemarin. Tercatat ada 31 purel yang terjaring razia langsung diamankan ke Mako Satpol PP Kab. Sidoarjo untuk dilakukan pembinaan.
Dari informasi yang dihimpun, tim gabungan dari anggota Satpol PP dan anggota Kepolisian Polresta Sidoarjo mulai bergerak melakukan penyisiran sekitar pukul 20.30 WIB.
Baca Juga: Ada yang Pura-pura Pingsan Lalu Kabur, Saat Polresta Sidoarjo dan Jajaran Razia Tempat Hiburan Malam
Tidak lama setelah apel, 2 pleton anggota Satpol PP dan 1 pleton anggota kepolisian langsung menyisir Cafe Yayang di kawasan KH.Mukmin. Di tempat itu, 15 purel diangkut anggota menggunakan kendaran dinas yang ada.
Setelah dari lokasi tersebut, petugas gabungan langsung berangkat ke K-Bro Cafe yang berada di kawasan Perum Kahuripan. Di tempat itu juga, 16 purel diangkut petugas dan selanjutnya dibawa ke Mako Satpol PP.
Kepala Satpol PP Kab. Sidoarjo Widyantoro Basuki membenarkan kegiatan razia tersebut. "Pemandu lagu yang terjaring kita lakukan pembinaan," beber Widyantoro Basuki, Jumat (9/11)," pungkasnya. (cat/ian)
Baca Juga: Gerak Cepat Respons Aduan Masyarakat, Kapolsek Krian Tancap Gas Tindak Pengusaha Nakal
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News