PAMEKASAN, BANGSAONLINE.com - Dody Andrian Febriansyah, Santri Pondok Pesantren Banyuanyar yang meraih juara Tahfidz Al Quran tingkat ASEAN mendapat sambutan luar biasa, baik dari Pemkab Pamekasan maupun di pondok pesantrennya.
Dalam kesempatan tersebut, Sekretaris Daerah (Sekda) Pemkab Pamekasan Moh Alwi mewakili Bupati Pamekasan Badrut Tamam dan Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Pamekasan Afandi secara langsung menyambut santri berprestasi ini.
Baca Juga: Tegas Ingatkan soal Netralitas ASN, Pj Bupati Pamekasan: Bawaslu Bisa Melacak secara Digital
“Sambutannya ini kami lakukan karena Dodi telah mengharumkan nama Pamekasan di tingkat ASEAN,” ujar Alwi, Kamis (14/11).
Alwi juga menyampaikan terima kasih kepada para guru dan ustaz yang telah membimbing Dodi hingga berhasil meraih juara. Dodi merupakan murid kelas XI SMA Tahfidz Darul Ulum Banyuanyar jurusan IPS 2 asal Desa Kapong, Kecamatan Batumarmar, Pamekasan.
Anak dari pasangan Muhammad Anwar dan Satuni itu berhasil meraih juara Musabaqoh Hifdzil Qur’an (MHQ) ke-4 tingkat ASEAN kerja sama Pesantren Darunnajah Jakarta dengan Qatar yang digelar selama tiga hari mulai tanggal 9 hingga 11 November 2018.
Baca Juga: Menantu Tega Tusuk Mertua di Pamekasan
Dodi, sebelumnya juga pernah berhasil meraih juara 1 Musabaqoh Hifdzil Qur’an (MHQ) Wilayah Jawa Timur yang bertempat di Pesantren Modern Al-Amanah Sidoarjo.
Adapun lomba tingkat ASEAN itu, diikuti delegasi dari sejumlah negara, seperti Kamboja, Singapura, Myanmar, Brunai Darussalam, Malaysia, Thailand, Filipina, dan Qatar.
Di tingkat ASEAN itu Dodi berhasil meraih juara 3, sedangkan juara 1 diraih oleh peserta dari Kamboja, dan juara 2 diraih oleh peserta dari Banten.
Baca Juga: Calon Wakil Bupati Pamekasan dari Pasangan Kharisma Hadir dalam Video Dugaan Money Politic
Juara Tahfidz Quran kali ini menambah koleksi piala dari kategori lomba Tahfidz di SMA Tahfidz Darul Ulum. Sebelumnya utusan lembaga ini juga berhasil meraih juara tingkat nasional yang diadakan di Universitas Brawijaya Malang dan juga juara tingkat Kabupaten dalam seleksi MTQ Kabupaten Pamekasan.
Selain disambut khusus Pemkab Pamekasan, kedatangan santri peraih juara MHQ tingkat ASEAN itu juga disambut meriah ribuan santri di pondok pesantren itu.
“Kami berharap keberhasilan Dodi ini akan menjadi inspirasi bagi siswa dan santri lainnya di lembaga Darul Ulum, Banyuanyar ini,” ujar Halil guru SMA Tahfidz Pamekasan. (err/ian)
Baca Juga: Didampingi Pj Bupati, UK Petra Serahkan Proyek Hibah Teknologi Biogas di Taneyan Lanjhang Pamekasan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News