
PACITAN, BANGSAONLINE.com - Sehari menjelang berakhirnya cuti lebaran, warga PSHT Ranting Ngadirojo Pusat Madiun menggelar halal bihalal dan temu kadang. Kegiatan tersebut dipusatkan di lapangan Desa Hadiwarno Kecamatan Ngadirojo, Pacitan, Ahad (9/6).
Ketua Penyelenggara, Mas Ansor menyampaikan ucapan terima kasih kepada banyak pihak, utamanya aparat keamanan dan masyarakat sehingga acara halal bihalal warga PSHT serta temu kadang itu berjalan sukses tanpa kendala suatu apapun. "Kami berharap, kegiatan halal bihalal saat ini belangsung dengan aman tidak ada yang melakukan kegiatan di luar ketentuan atau melanggar hukum," ujarnya.
Sementara itu, Ketua PSHT Ranting Ngadirojo Pusat Madiun Joko S berharap kepada seluruh warga PSHT agar mempererat tali persaudaraan antar warga PSHT dan masyarakat sekitar. "Di momentum Idul Fitri ini, mari pererat persaudaraan di antara warga PSHT dan masyarakat luas," pesannya.
Turut hadir dalam acara itu Kapolsek Ngadirojo AKP Waluyo. Ia mengucapkan terima kasih kepada warga PSHT yang sudah ikut andil dalam menjaga ketertiban dan keamanan wilayah, khususnya di Kecamatan Ngadirojo. "Kami berharap untuk meningkatkan persatuan dan menjadi pelopor dalam setiap kegiatan yang positif bagi masyarakat sekitar," tuturnya.
Hal senada juga disampaikan pengurus cabang PSHT Pacitan Pusat Madiun Arif Setya Budi. Ia mengimbau kepada para warga PSHT agar bisa menjadi teladan bagi masyarakat dalam segala bidang.
"Warga PSHT harus menjadi manusia yang berbudi luhur seperti yang sudah diajarkan semenjak mengikuti latihan. Walaupun beda pilihan, warga PSHT harus tetap bersatu, jangan sampai karena beda pilihan PSHT terpecah belah. Maka dari itu dalam kesempatan halal bihalal 1440 H, warga PSHT dapat mengambil hikmah dan pelajaran," tegasnya. (yun/rev)