Peringati Hari Bhayangkara ke-73, Polres Ponorogo Gelar Dzikir dan Doa Bersama

Peringati Hari Bhayangkara ke-73, Polres Ponorogo Gelar Dzikir dan Doa Bersama Jajaran TNI-Polri foto bersama usai menggelar dzikir dan doa bersama di Ponorogo.

PONOROGO, BANGSAONLINE.com - Sebagai wujud syukur atas berlimpahnya anugerah dari Allah SWT dan dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-73 tahun 2019, menggelar pengajian doa bersama di Mapolres Ponorogo, Rabu (26/6).

Tema pengajian peringatan HUT Bhayangkara ke-73 yakni “Dengan Semangat Promoter, Pengabdian Polri Untuk Masyarakat Bangsa dan Negara”.

Baca Juga: Produksi Petasan, Remaja di Ponorogo Diamankan Polisi

Dalam dzikir dan doa bersama kali ini, menghadirkan Dai Kondang Gus Miftah dari Yogyakarta. Selain itu juga menampilkan tim hadrah dari Bhayangkari .

Kegiatan doa bersama bertujuan untuk memohon kepada Allah agar situasi kamtibmas di wilayah Ponorogo, wilayah Jawa Timur dan Nasional selalu dalam keadaan aman dan kondusif, utamanya menghadapi putusan sengketa pemilu di Mahkamah Konstitusi, Kamis (27/6) besok.

Wakapolres Kompol Indah Wahyuni yang menyampaikan sambutan Kapolres Ponorogo AKBP Radant berpesan agar anggota Polri bersyukur, introspeksi diri, dan memanjatkan doa sebagai harapan ke depan seiring bertambahnya usai.

Baca Juga: Meriahnya Lomba Futsal Santri Piala Kapolres Ponorogo, Adu Lincah Polisi dengan Para Gus

"Karena tugas dan tanggungjawab Polri sebagai aparat keamanan dan penegak hukum akan semakin berat. Mari kita bersyukur kepada Allah SWT atas karunianya. Kita sebagai anggota Polri diberikan kelancaran dan keselamatan dalam bertugas, trutama dalam mengawal proses pesta demokrasi Pemilu 2019 yang sangat panjang, yang harus siap sewaktu-waktu bila diperlukan oleh dinas untuk memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat," ujar Kompol Indah.

Kegiatan ini turut dihadiri para Kabag, Kasat, Kapolsek jajaran, Bhayangkari, Perwira, Staf, dan Persit Kartika Candra Kirana Kodim 0802 Ponorogo. (nov/dur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO