Peduli Kesehatan Relawan Covid-19, OPD dan IKM di Pamekasan Berikan Extra Fooding dan Jamu

Peduli Kesehatan Relawan Covid-19, OPD dan IKM di Pamekasan Berikan Extra Fooding dan Jamu Berbagai bantuan yang diberikan OPD dan IKM yang perduli terhadap para relawan covid-19.

PAMEKASAN, BANGSAONLINE.com - Upaya Forum Relawan Penanggulangan Bencana (FRPB) yang tergabung di Posko Tim Imunitas Corona (TIC) Bakorwil IV dalam pencegahan penyebaran virus Corona mendapatkan dukungan dari berbagai pihak. Baik dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) maupun Industri Kecil Menengah (IKM).

Seperti yang dilakukan Dinas Perikanan dan Kelautan yang men-support para relawan dengan memberikan extra fooding ke posko relawan TIC Bakorwil IV di jalan Slamet Riyadi no.1 , Kamis (09/04/20).

Baca Juga: Tegas Ingatkan soal Netralitas ASN, Pj Bupati Pamekasan: Bawaslu Bisa Melacak secara Digital

"Kami sangat berterima kasih atas bantuan dari berbagai pihak yang telah membantu baik berupa sarana maupun sarana, juga snack serta vitamin untuk mendukung kinerja kami," kata Wahyudi, Humas FRPB TIC yang menerima secara langsung bantuan tersebut.

"Alhamdulillah, dukungan mengalir kepada para relawan Covid-19, baik yang men-support Alat Perlindungan Diri (APD), masker, hingga extra fooding untuk memenuhi multivitamin dan gizi relawan saat bertugas di garda terdepan di bidang nonmedis," sambungnya.

Bahkan, ada IKM yang menyumbangkan hasil produksinya, berupa jamu tradisional sebagai penguat stamina para relawan covid-19.

Baca Juga: Menantu Tega Tusuk Mertua di Pamekasan

Menurut Wahyudi, ini menunjukan bahwa banyak pihak mulai bergerak dan saling mendukung dalam memeranginya wabah virus Corona di wilayah Madura. (yen/ian)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Haul Akbar di Masjid Nurul Huda Pamekasan, Satukan Generasi dan Santri Kiai Mattawi':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO