Pemkab Nganjuk Launching Gerakan 2 Juta Masker di HUT RI ke-75

Pemkab Nganjuk Launching Gerakan 2 Juta Masker di HUT RI ke-75 Bupati Nganjuk Novi Rahman Hidayat didampingi Wakil Bupati Marhaen Jumadi dan Ketua DPRD serta Forkopimda saat melepas balon menandai launching gerakan 2 juta masker. foto: BAMBANG DJ/BANGSAONLINE

NGANJUK, BANGSAONLINE.com - Peringatan HUT RI ke-75 dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia. Termasuk di Kabupaten Nganjuk yang memulai upacara bendera mulai pukul 07.00 WIB, dilanjutkan dengan mengikuti secara virtual upacara di Istana Negara bersama Presiden RI Joko Widodo.

Dalam upacara virtual itu, dihadiri oleh Bupati dan Wakil , Ketua DPRD, TNI/Polri, dan Sekda, dengan tetap memberlakukan protokol kesehatan. Pada kesempatan tersebut sekaligus launching Gerakan 2 Juta Masker, sebagai program nasional dalam meminimalisir penyebaran virus Covid-19.

Baca Juga: Pj Bupati Nganjuk Terima Penghargaan UHC pada Peringatan Hari Kesehatan Nasional ke-60

Novi Rahman Hidayat mengatakan, Pemkab Nganjuk dalam memberikan sumbangsihnya dalam menyukseskan gerakan 2 juta , pihaknya mengajak bersama-sama dan berkomitmen menjaga kesehatan dan mengurangi sumber penyebaran Covid-19. "Saya mengajak kepada masyarakat Nganjuk agar hidup baru dengan biasakan memakai ," kata Novi kepada BANGSAONLINE.com, Senin (17/08).

Gerakan 2 juta tersebut setidaknya bisa menekan penyebaran Covid-19. Dari sumber WHO bahwa program 2 juta di tiap-tiap daerah dapat menekan 70% penyebaran Covid-19. "Mari secara bersama menuju Indonesia Maju, sehat dan terbebas dari Covid-19, dan saya inginkan masyarakat dapat berperan dalam menanggulanginya," ajaknya.

Ditambahkannya, pelaksanaan pembagian 2 juta tidak akan berjalan maksimal jika tidak ada peran seta masyarakat dalam pemakaian . "Saya nanti akan menyiapkan instrumen pendukungnya dalam bentuk aturan dan sanksi-sanksi, agar masyarakat benar-benar sadar akan manfaat pada penyebaran Covid-19," tegas Novi.

Baca Juga: Pj Bupati Nganjuk Bahas Ketahanan Pangan di Peringatan HKG PKK ke-52

Sementara pada peringatan HUT 17 sekaligus ada pembacaan remisi bagi penghuni Rutan Kelas IIB Nganjuk, sebanyak 178 napi mendapatkan remisi yang dibacakan langsung oleh Kepala Rutan Kelas IIB Nganjuk. (adv/bam/ian)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Peringati Hari Jadi ke-1.087, Pemkab Nganjuk Gelar Sejumlah Baksos':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO