Kado Hari Jadi Kota Probolinggo, Gedung Plaza Resmi Kembali Milik Pemkot

Kado Hari Jadi Kota Probolinggo, Gedung Plaza Resmi Kembali Milik Pemkot

PROBOLINGGO, BANGSAONLINE.com - Gedung Plaza yang selama ini bersengketa, kini resmi milik aset . Status kepemilikan gedung Plaza itu seolah menjadi kado bagi Pemkot srndiri. Hal ini disampaikan Wali Kota Probolinggo, Habib Hadi Zainal Abidin saat menggelar apel HUT Kota Probolinggo ke 661, Jumat, (4/9).

“Ini kabar baik bagi masyarakat Kota Probolinggo, gedung Plaza sudah resmi menjadi aset milik Pemkot setelah sekian tahun bersengketa,” tandasnya.

Di tengah pandemi Covid-19 tersebut, Wali Kota Hadi Zainal Abidin mengajak agar masyarakat bangkit dari kondisi keterpurukan. “Karena dampak Covid-19 ini sangat dirasakan oleh masyarakat,” ungkapnya.

Perayaan HUT Kota Probolinggo memang tidak seperti tahun-tahun sebelumnya. Namun tetap ada sejumlah kegiatan yang akan digelar dengan tetap patuh pada protokol kesehatan. Seperti lomba membuat Vlog antar OPD dan umum, launching rumah ibadah tangguh, penanaman bibit sereh dan kelor (selor), gowes wisata lingkungan, bakti sosial dan sejumlah giat lainnya.

“Ada 10 serangkaian kegiatan. Masyarakat nanti bisa melihatnya di website resmi milik Pemkot,” tandasnya.

Wali Kota Hadi Zainal Abidin juga berharap dukungan dari masyarakat terhadap program-program pemkot. Seperti pengembangan pembangunan dan sejumlah sektor lainnya yang sudah direncanakan.

“Mari kita putus mata rantai Covid-19 ini agar kondisi ini bisa kembali normal,” pungkasnya. (prb1/ns)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO