Ribuan Masyarakat Antar Paslon Sugiri Sancoko-Lisdyarita Daftar ke KPU Ponorogo

Ribuan Masyarakat Antar Paslon Sugiri Sancoko-Lisdyarita Daftar ke KPU Ponorogo Paslon Cabup-Cawabup, Sugiri Sancoko-Lisdyarita dengan diantar ribuan masyarakat daftar ke KPU Ponorogo.

PONOROGO, BANGSAONLINE.com - Secara resmi paslon -Lisdyarita yang diusung 4 parpol (PDIP, PAN, Hanura, dan PPP) mendaftar sebagai Cabup dan Cawabup ke pada Jum'at (4/9/2020).

Nampak ribuan masyarakat dari berbagai elemen hadir. Baik dari tukang becak, bentor, sopir truk, gabungan PKL Ponorogo, seniman reyog, gajah-gajahan, unto-untoan, dan Banser memenuhi sepanjang ruas Jalan Sorkarno-Hatta, tepatnya di depan KPU hingga Simpang Lima Jarakan.

Baca Juga: Ketua PKS Jatim Serahkan SK DPP untuk Marhaen Djumadi, Slamet Junaidi, dan Sugiri Sancoko

Selain itu, juga nampak hadir berbagai relawan dari berbagai ormas, seperti Fatayat, Muslimat, serta partai non parlemen di antaranya Partai Berkarya, Partai Perindo, PKPI, PSI, dan Partai Garuda.

Dalam keterangannya, -Lisdyarita didampingi pimpinan 4 pengusung parpol mengucapkan rasa syukurnya karena berkas dinyatakan lengkap. "Alhamdulillah, berkas hari ini dinyatakan komplit oleh , tinggal pembenaran-pembenaran sedikit saja," ucapnya.

"Kami ucapkan sebanyak-banyak untuk semua lapisan masyarakat Ponorogo yang tumpah ruah dan sudah mau hadir dengan dorongan hati untuk mengantarkan pendaftaran di KPU," sambungnya.

Baca Juga: Seru! Sugiri-Ipong Tanding Ulang pada Pilbup Ponorogo 2024

Ia juga mengajak masyarakat untuk berjuang bersama-sama. "Tentunya dengan doa restu masyarakat untuk perubahan Ponorogo agar lebih baik," pungkasnya. (nov/ian)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO