Punya Potensi, Gus Muhdlor Siap Kembangkan Desa Ploso Jadi Kampung Jangkrik

Punya Potensi, Gus Muhdlor Siap Kembangkan Desa Ploso Jadi Kampung Jangkrik SIAPKAN PENDAMPINGAN: Gus Muhdlor saat mengunjungi usaha ternak jangkrik di Desa Ploso Krembung, Senin (26/10). foto: ist.

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Keberadaan sejumlah warga Desa Ploso Kecamatan Krembung yang beternak jangkrik mendapat perhatian dari Cabup Sidoarjo 2020, Ahmad Muhdlor Ali ().

Sebab usaha tersebut memiliki prospek ekonomi cukup bagus. Usaha ini bahkan tidak butuh modal besar dan tidak memerlukan keahlian khusus.

"Ke depan kami akan perhatikan usaha ternak jangkrik ini. Selain modal, juga pendampingan pemasarannya," cetus saat bertemu Mahmud, salah satu peternak jangkrik di Desa Ploso Krembung, Senin (26/10).

pun tertarik untuk mengembangkan potensi usaha ternak jangkrik tersebut. Bahkan keberadaan usaha ini bisa di-branding, misalnya dengan nama Kampung Jangkrik Ploso.

"Ini belum ada di Sidoarjo. Kami yakin ini akan mendorong penyerapan tenaga kerja baru. Selain itu, dalam jangka panjang dapat meningkatkan kesejahteraan keluarga peternak dan menyerap tenaga kerja warga sekitar," tandas cabup yang berpasangan dengan Cawabup Subandi ini.

Upaya memberi perhatian terhadap peternak jangkrik ini, bagian dari komitmen -Subandi terhadap UMKM di Sidoarjo. Perhatian ekstra terhadap UMKM bahkan diwujudkan paslon nomor urut 2 ini, dalam program kerjanya, yakni 20 Ribu UMKM Naik Kelas.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO