Bawa Sabu-Sabu, Oknum Kepala Desa di Bojonegoro Dibekuk Polisi

Bawa Sabu-Sabu, Oknum Kepala Desa di Bojonegoro Dibekuk Polisi Tersangka Zainal Abidin. (foto: ist)

BOJONEGORO, BANGSAONLINE.com - Satresnarkoba meringkus seorang oknum kepala desa yang kedapatan membawa narkoba jenis sabu-sabu. Adalah Zainal Abidin, Kepala Desa Gunungsari, Kecamatan Baureno, Bojonegoro.

Dia ditangkap di dalam perumahan di Desa Selorejo, Kecamatan Baureno pada Senin (14/12/20) kemarin, dengan membawa barang bukti narkotika jenis sabu-sabu seberat 0,94 gram. Selanjutnya, Pak Kades digelandang ke Mapolres Bojonegoro.

Baca Juga: Polres Bojonegoro Musnahkan 3000 Liter Miras Hasil Operasi Pekat 2024

"Dia seorang pemakai, alasannya untuk menambah stamina agar kuat melek. Dalam pengakuannya sudah dua kali memakai," terang Kapolres Bojonegoro AKBP Eva Guna Pandia saat press release di Mapolres Bojonegoro, Selasa (22/12/2020).

Kapolres menjelaskan, tersangka ditangkap petugas berdasarkan laporan warga. Selanjutnya, polisi melakukan penyelidikan dan sekitar pukul 01.30 WIB Pak Kades bersama satu orang temannya dibekuk di dalam perumahan di Desa Selorejo.

"Saat itu tersangka belum memakai, namun saat penangkapan kami dapati yang bersangkutan terbukti membawa sabu-sabu," jelasnya.

Baca Juga: Adu Banteng dengan Pikap, Pengendara Motor di Bojonegoro Meninggal Dunia

Kapolres mengajak kepada masyarakat agar tidak terpengaruh oleh ajakan orang lain untuk mengonsumsi barang haram ini. Selain itu juga meminta masyarakat agar jangan sampai mempercayai bahwa narkoba bisa menambah stamina dan kekuatan tubuh.

"Jangan percaya, yang ada malah akan merusak badan dan akal kita. Mari bersama-sama kita jauhi narkoba dan obat-obatan terlarang lainnya," ujarnya.

Akibat perbuatannya, Pak Kades yang baru terpilih setahun terakhir ini terancam meringkuk di balik jeruji besi tahanan Mapolres Bojonegoro selama empat tahun dan paling lama 12 tahun penjara. Polisi menjerat Pak Kades dengan Pasal 112 (1) huruf a UU RI No. 35 Tahun 2009 tentang Narkotika.

Baca Juga: Kurangi Dampak Pemanasan Global, Masyarakat Sukoharjo Bojonegoro Tanam Pohon

Sementara itu, saat dibeber di depan wartawan, Zainal Abidin mengaku sangat menyesal. Selain itu, dia juga menyebut baru dua kali mengonsumsi narkoba. "Kapok Pak. Sekarang menyesal sekali," ujar tersangka dengan raut wajah sedih. (nur/zar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO