Sowan Idul Fitri, Danrem 082/CPYJ Ngaku Putra Kiai Asep Saifuddin Chalim

Sowan Idul Fitri, Danrem 082/CPYJ Ngaku Putra Kiai Asep Saifuddin Chalim Prof. Dr. KH. Asep Saifuddin Chalim, M.A., jadi imam salat jamaah maghrib dengan makmum Komandan Korem (Danrem) 082/CPYJ Kolonel Inf Muhammad Daryanto, Dandim 0815/Mojokerto Letkol Inf Dwi Mawan Sutanto, dan Danramil 0815 Pacet Kapten Caj Lufi Anam di Pondok Pesantren Amanatul Ummah Pacet Mojokerto, Jumat (14/5/2021) malam. foto: ist

MOJOKERTO, BANGSAONLINE.com - Para tokoh dan pejabat negara memanfaatkan momentum Idul Fitri untuk sowan kepada Prof. Dr. KH. Asep Saifuddin Chalim, M.A., Pengasuh Pondok Pesantren Amanatul Ummah Surabaya dan Pacet Mojokerto.

Setelah Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak, kali ini Komandan Korem (Danrem) 082/CPYJ Kolonel Inf Muhammad Daryanto, Dandim 0815/Mojokerto Letkol Inf Dwi Mawan Sutanto, dan Danramil 0815 Pacet Kapten Caj Lufi Anam.

Baca Juga: Kampanye Akbar, Tak Banyak Pidato, Khofifah dan Gus Barra Sibuk Bagi Souvenir & Borong Kue Pengasong

Danrem sempat ditanya oleh Dandim kenapa sowan ke Kiai Asep. “Saya kan putra Kiai Asep,” jawab Danrem seperti ditirukan Kiai Asep kepada BANGSAONLINE.com, Sabtu (15/4/2021). Pengakuan Danrem bahwa Kiai Asep adalah orang tuanya ini tentu bagian dari bentuk takdzim, di samping sikap familiar.

Danrem dan rombongan sempat salat maghrib berjamaah bersama Kiai Asep di ruang tamu kediaman Kiai Asep di Pondok Pesantren Amanatul Ummah Pacet Mojokerto, Jumat (14/5/2021) malam. (mma)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Sedekah dan Zakat Rp 8 M, Kiai Asep Tak Punya Uang, Jika Tak Gemar Bersedekah':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO