Istimewa, Vaksinasi Kades Jambu Bangkalan Disaksikan Forkopimda dan Muspika

Istimewa, Vaksinasi Kades Jambu Bangkalan Disaksikan Forkopimda dan Muspika Salum, Kades Jambu saat disuntik disaksikan langsung oleh Forkopimda Bangkalan.

BANGKALAN, BANGSAONELINE.com - Warga Desa Jambu, Kecamatan Burneh, Kabupaten Bangkalan antusias melaksanakan vaksinasi pada Kamis (30/9/2021). Bahkan, pelaksanaan vaksin Kepala Desa (Kades) Jambu, Salum, disaksikan langsung oleh Forkompimda Bangkalan dan Muspika Burneh.

Mulai Wakil Bupati (Wabup) Bangkalan Moh Mohni, Ketua DPRD Mohammad Fahad, Dandim 0829 Letkol Inf Syarifuddin Liwang, Kapolres AKBP Alith Alarino, hingga Danlanal Batuporon Letkol Laut Mahfud beserta Muspika, menyaksikan langsung penyuntikan vaksin kepada Salum.

Hal itu dalam rangka memberikan motivasi warga Desa Jambu dan Masyarakat Bangkalan pada umumnya, agar mau mengikuti vaksinasi.

Salum berpesan agar warga tidak perlu takut untuk divaksin, karena vaksinasi memberikan kekebalan terhadap virus Covid-19.

"Bahkan setelah divaksin saya merasa lebih segar, sehat, serta tidak ada keluhan apapun. Walaupun saya sebelumnya juga merasa takut," ujar Salum.

Ia menjelaskan bahwa pelaksanaan vaksinasi di Desa Jambu sudah ketiga kalinya digelar oleh pemdes. "Sudah hampir 1.500 warga atau 50 persen warga Desa Jambu dari total 3.000 warga sudah melaksanakan vaksinasi," jelasnya.

Klik Berita Selanjutnya

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO